Berita Entertainment
Alasan Azriel Hermansyah Mantap Lamar Sarah Menzel Meski Dulu Takut Nikah, 1 Sikap ini Bikin Yakin
Azriel Hermansyah baru saja melamar kekasihnya, Sarah Menzel di hari ulang tahunnya ke 24 tahun, Kamis (27/6/2024).
TRIBUNJATIM.COM - Azriel Hermansyah baru saja melamar kekasihnya, Sarah Menzel di hari ulang tahunnya ke 24 tahun, Kamis (27/6/2024).
Azriel Hermansyah melamar Sarah Menzel di depan keluarga kedua orangtuanya dan ibunda kekasih.
Azriel Hermansyah berlutut dan tersenyum di depan Sarah Menzel sambil mengulurkan kotak cincin.
Dalam video yang diunggah Krisdayanti, terdengar suara Aurel Hermansyah yang bertanya pada Sarah Menzel untuk menjawab lamaran adiknya.
"Sarah mau jawab, Sarah jawab enggak?" kata Aurel Hermansyah di tengah teriakan semangat anggota keluarga lainnya, dikutip dari Kompas.com.
Malu-malu, Sarah Menzel kemudian menjawab "iya" pada lamaran Azriel Hermansyah.
Baca juga: Tak Jadi Ikuti Jejak Kris Dayanti, Azriel Hermansyah Tolak Nyaleg Bermodal Ijazah SMA: Belum Siap
Krisdayanti yang membagikan momen tersebut tampak terharu melihat putranya melamar Sarah Menzel.
"Masya Allahh, purpose on his birthday," tulis Krisdayanti dalam keterangan videonya.
Momen tersebut juga dibagikan kakak ipar Azriel Hermansyah, YouTuber Atta Halilintar.
"Propose Azriel ke sarah. Tambahh adekk lagii," tulis Atta di akun Instagramnya.
Sebelum melamar Sarah Menzel, Azriel Hermansyah sempat menceritakan keyakinan dan keraguannya dalam menjalani hubungan dengan Sarah, di konten YouTube Denny Sumargo.
Sikap Sarah Menzel yang suportif membuat Azriel Hermansyah merasa yakin memilih Sarah sebagai pasangan hidupnya kelak.
"Aku sama dia ini pacarannya enggak gitu-gitu aja, kita saling support, jadi menurut aku, apakah dia jalannya? Masih mikir," ujar Azriel.
Namun diakui Azriel Hermansyah, perpisahan orangtuanya dulu sempat menjadi bayang-bayang ketakutan untuk membawa hubungannya dengan Sarah Menzel ke jenjang yang lebih serius.
"Karena balik lagi ke yang dulu," ucap Azriel Hermansyah.
| Peringatan Haji Faisal kepada Fuji Sebelum Ditipu Pegawai hingga Rugi Miliaran, Kini Lapor Polisi |
|
|---|
| Awal Kisah Cinta Boiyen dan Rully Anggi Akbar, Pacaran 2 Tahun, Suami Tak Tahu Istri Sudah Terkenal |
|
|---|
| Duduk Perkara Kisruh Ruben Onsu dan Sarwendah Didatangi Debt Collector, Masih Beri Nafkah Rp200 Juta |
|
|---|
| Pendidikan Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen yang Bergelar Doktor, Angka Mahar Nikah Unik |
|
|---|
| Update Kasus Dugaan Penggelapan Uang Eks Karyawan Ashanty, Istri Anang Sudah Berikan Bukti Tambahan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Azriel-Hermansyah-baru-saja-melamar-Sarah-Menzel.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.