Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Pilkada Batu 2024

Terima Rekomendasi dari Gerindra, Heli Suyanto Mantap Maju Pilkada Batu 2024 Bersama Nurochman

Terima rekomendasi dari Partai Gerindra, Heli Suyanto mantap maju Pilkada Batu 2024 bersama Nurochman: Tanggung jawab dan tugas berat.

Penulis: Dya Ayu | Editor: Dwi Prastika
Istimewa
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Batu, Heli Suyanto bersama dengan Nurochman dari PKB, menerima surat rekomendasi dari Sekjen DPP Gerindra, Ahmad Muzani, untuk maju Pilkada Batu 2024. 

Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Dya Ayu

TRIBUNJATIM.COM, BATU - Setelah sempat beredar foto dirinya bersama dengan Nurochman menerima surat rekomendasi dari Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani beberapa waktu lalu, akhirnya Ketua DPC Gerindra Kota Batu, Heli Suyanto buka suara.

Ia memastikan jika saat ini ia dan Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Batu, Nurochman, telah mendapat rekomendasi dari DPP Gerindra untuk maju di Pilkada Batu 2024.

Alhamdulillah kami senang (mendapat rekomendasi, red). Ini menjadi tanggung jawab kami sebagai kader Partai Gerindra di Kota Batu,” kata Heli Suyanto kepada TribunJatim.com, Kamis (15/8/2024).

Heli mengatakan, surat rekomendasi bukan hanya semata-mata restu dari Gerindra pusat untuk dirinya dan Nurochman maju di Pilkada Batu 2024 saja, namun lebih kepada tugas dan tanggung jawab besar nantinya untuk bisa terpilih dan memimpin Kota Batu. 

“Ya, tapi kami tidak boleh lengah, karena ini merupakan tugas berat bagi saya dan teman-teman DPC Gerindra Kota Batu untuk memenangkan Pilkada Kota Batu 2024. Doakan kami bersama pak Nur bisa melaksanakan perintah partai ini,” jelasnya.

Sementara itu, saat ini, pasangan Nurochman-Heli kini hanya tinggal menunggu fisik surat rekomendasi dari DPP PKB tempat Nurochman bernaung.

Informasinya, surat akan diterima secara langsung oleh Nurochman pada akhir pekan ini.

Baca juga: PDIP Jatim Syok PKB Tolak Ning Tiwi Jadi Wakil Habib Hadi di Pilkada Kota Probolinggo 2024

Dengan diterimanya surat rekomendasi tersebut, dipastikan Nurochman-Heli menjadi paslon yang telah pasti untuk maju di Pilkada Batu 2024.

Sedangkan untuk Kris Dayanti dari PDI Perjuangan dan Firhando Gumelar hingga kini belum diketahui pasti sosok wakilnya.

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved