Berita Entertainment
Kondisi Lolly Masih Syok Dijemput Paksa Nikita Mirzani, Belum Bertemu Langsung dengan Ibu: Adaptasi
Ternyata Lolly belum pernah bertemu Nikita Mirzani setelah dijemput paksa di apartemennya beberapa waktu lalu.
TRIBUNJATIM.COM - Hubungan Lolly dan Nikita Mirzani menjadi sorotan usai Vadel Badjideh dilaporkan ke polisi atas dugaan aborsi.
Setelah itu, Lolly dijemput paksa sang ibu untuk menjalani visum.
Ternyata, Lolly belum pernah bertemu Nikita Mirzani setelah peristiwa tersebut.
Lewat kuasa hukum, terkuak anak sulung Nikita Mirzani ini masih syok.
Lantas, bagaimana cara ibu dan anak ini saling berkomunikasi?
Informasi berita menarik lainnya di Google News TribunJatim.com
Baca juga: Saksi Kunci Kasus Lolly, Nikita Mirzani Geram Dengar Perlakuan Vadel, Annisa Jadi Teman Curhat
Pasca-penjemputan itu, Nikita Mirzani mengakui dirinya belum berkomunikasi langsung dengan Lolly.
Nikita Mirzani mengatakan, ia hanya berkomunikasi dengan penjaga anaknya di rumah aman.
"Kalau komunikasi secara langsung belum, tapi pasti sama yang jaga biasanya mereka yang menyampaikan keadaaan Lolly bagaimana," ujar Nikita, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (3/10/2024).
Menurut Nikita, bahwa anaknya itu masih merasa syok dengan adanya kasus tersebut.
Kekasih Vadel Badjideh itu juga harus beradaptasi dengan lingkungannya yang baru.
"Karena kan biar gimanapun Lolly masih syok dengan keadaan yang sekarang."
"Mungkin dia harus beradaptasi lagi dengan lingkungan yang baru."
"Kalau yang kemarin kan lingkungannya dajjal ya, kalau yang ini kan udah enggak," bebernya.
Baca juga: SELEB TERPOPULER: Anak Nikita Mirzani Tak Mau Dipanggil Nama Lolly Lagi hingga 4 Fakta Kampus UIPM
Artis 38 tahun itu pun menuturkan, Lolly saat ini masih dalam tahap pengobatan.
| Sosok dan Karier Kenny Austin yang Kini Jadi Suami Amanda Manopo, Cinlok di Sinetron Cinta Yasmin |
|
|---|
| Lisa Mariana Syok Usai Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Video Syur, Ini Kata Kuasa Hukum |
|
|---|
| Dijuluki Pengacara Rp30 Miliar, Kunci Hotman Paris Punya Banyak Harta karena Sosok ini |
|
|---|
| Alasan Raffi Ahmad dan Irfan Hakim Gagal Bertemu Ammar Zoni di Nusakambangan, Ini Kata Kuasa Hukum |
|
|---|
| Klarifikasi Hamish Daud soal Isu Selingkuh Imbas Postingan Pinterest, Minta Maaf ke Raisa & Keluarga |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.