Pengakuan Para Mahasiswa Penerima Beasiswa Full Sarjana di Kota Cilegon: Harus Diteruskan
Program Beasiswa Full Sarjana terus memberikan dampak nyata bagi masyarakat Kota Cilegon.
Dwina Asmirandah berbagi cerita bahwa ia mengetahui program ini melalui laman Instagram Dindikbud Kota Cilegon. “Beasiswa ini sangat membantu meringankan beban orang tua saya, apalagi beasiswanya full hingga sarjana,” katanya.
Dukungan untuk Siswa Sekolah Swasta
Komitmen Wali Kota Helldy Agustian dalam mendukung pendidikan juga menyentuh siswa madrasah dan sekolah swasta di Kota Cilegon. Dalam tiga tahun terakhir, sebanyak 1.674 siswa pra-sejahtera dari tingkat SD dan SMP sederajat telah menerima bantuan beasiswa dengan total anggaran Rp1,47 miliar.
Beasiswa ini meliputi:
● SD Sederajat: Rp538,9 juta untuk siswa MDTA, MI, dan SD swasta.
● SMP Sederajat: Rp939,6 juta untuk siswa MTs, SMP swasta, dan SMPLB/SKH.
Dengan bantuan ini, Pemkot Cilegon berharap dapat meringankan beban pendidikan keluarga kurang mampu dan membuka peluang lebih besar bagi anak-anak Kota Cilegon untuk meraih pendidikan yang lebih baik.
“Pendidikan adalah investasi jangka panjang yang akan memberikan manfaat besar bagi masyarakat Kota Cilegon. Dengan program ini, kami ingin memastikan bahwa tidak ada lagi generasi muda yang harus berhenti mengejar mimpi mereka hanya karena keterbatasan biaya,” ujar Helldy dengan penuh keyakinan.
Siswa SMA Keluhkan Nasi di MBG Berlendir hingga Telur Masih Mentah: di Sekolah Kita Nggak Enak |
![]() |
---|
Persebaya vs Semen Padang, Milos Raickovic Tak Khawatir Main tanpa Rivera |
![]() |
---|
Sidoarjo Terima 196.000 Blangko e-KTP, Layanan Cetak Kini di Seluruh Kecamatan |
![]() |
---|
Minimalkan Parkir Liar, Trenggalek Sediakan Empat Kantung Parkir Gratis, ini Lokasinya |
![]() |
---|
Heboh Bayi Laki-Laki Ditemukan di Teras Rumah Warga di Kediri, Begini Kondisinya usai Dibawa ke RS |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.