Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Kaki Bocah PAUD di Tuban Terperosok ke Lubang Tiang Net Bola Voli saat Olahraga Pagi

Kaki bocah 3 tahun di Desa Mulyoagung, Kecamatan Singgahan, Kabupaten Tuban, terperosok ke lubang tiang net bola voli.

Penulis: Muhammad Nurkholis | Editor: Dwi Prastika
Istimewa/TribunJatim.com
EVAKUASI - Petugas Damkar Tuban saat mengevakuasi kaki balita yang terjebak di lubang tiang net bola voli di lapangan Kecamatan Singgahan, Tuban, Jawa Timur, Sabtu (4/10/2025). Balita tersebut berhasil diselamatkan hanya dalam hitungan 3 menit.  

Poin Penting:

  • Kaki anak 3 tahun di Tuban terperosok ke dalam lubang tiang net bola voli.
  • Kejadian itu berlangsung di lapangan voli Kantor Camat Singgahan.

  • Dalam waktu sekitar tiga menit, korban berhasil dikeluarkan tanpa luka serius.

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Muhammad Nurkholis

TRIBUNJATIM.COM, TUBAN - Seorang anak berusia 3 tahun di Desa Mulyoagung, Kecamatan Singgahan, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, mengalami insiden tak terduga pada Sabtu (4/10/2025).

Kaki mungil balita tersebut terperosok ke dalam lubang tiang net bola voli.

Kejadian itu berlangsung sekitar pukul 08.49 WIB di lapangan voli Kantor Camat Singgahan.

Saat itu, PAUD Dharma Wanita Desa Mulyoagung tengah melaksanakan olahraga pagi bersama anak-anak didiknya.

Namun, tiba-tiba kaki kiri anak berinisial U (3) masuk ke dalam lubang tempat tiang net voli.

Mengetahui hal itu, salah satu guru segera melapor kepada petugas pemadam kebakaran (Damkar).

Tak lama kemudian, petugas dari Pos Damkar Singgahan datang ke lokasi dan melakukan upaya evakuasi.

Dalam waktu sekitar tiga menit, korban berhasil dikeluarkan tanpa luka serius.

Baca juga: Alasan Petugas Satpol PP dan Damkar Tuban Lebih Sering Gelar Razia di Kos Dibanding Hotel

“Begitu menerima laporan, anggota langsung ke lokasi dan melakukan evakuasi. Alhamdulillah, anak bisa segera diselamatkan hanya dengan cara sederhana, yaitu meraih bagian sepatu belakang lalu ditarik ke atas,” ujar Kabid Damkar Satpol PP Tuban, Sutaji.

Ia menambahkan, tidak ada kerugian material maupun korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Namun, Sutaji mengimbau agar pengelola lapangan lebih memperhatikan faktor keamanan agar insiden serupa tidak terulang.

“Kami mengingatkan masyarakat maupun pengelola lapangan olahraga supaya menutup lubang tiang net dengan aman. Tujuannya agar tidak membahayakan anak-anak maupun warga yang beraktivitas di sekitar lapangan,” pungkasnya.

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved