Berita Viral
Pengendara Dipalak Parkir saat Antar Ibunya Pulang ke Rumah, Mobil Dipukul dan Diteriaki Jukir Liar
Ulah dua orang yang diduga preman memaksa pengendara mobil untuk membayar uang parkir. Terjadi di Jalan Suryakencana, Kota Bogor, Jawa Barat.
TRIBUNJATIM.COM - Aksi dua orang yang diduga preman memaksa pengendara mobil untuk membayar uang parkir.
Ulah dua preman itu terjadi di Jalan Suryakencana, Kota Bogor, Jawa Barat.
Preman adalah sebutan bagi orang yang sering melakukan tindakan kekerasan, pemalakan, atau bertindak sewenang-wenang di masyarakat, biasanya di luar hukum dan sering mengganggu ketertiban umum.
Pemaksaan preman itu terekam video dan diunggah akun Instagram @bogordailynews.
Terlihat korban tampak mendapat ancaman dan intimidasi karena menolak membayar parkir.
Baca juga: Sopir Truk Kesal Dipalak Uang Parkir saat Tidur, Pelaku Ngaku Setorkan ke Dishub Karanganyar
Dua orang diduga tukang parkir tersebut bahkan sempat meneriaki korban dan memukul kendaraannya.
"Seorang pria menjadi korban intimidasi dan penganiayaan oleh dua pria yang menjaga parkir di lahan depan rumah ibunya," tulis narasi video tersebut, dikutip Kompas.com, Rabu (17/9/2025).
Video itu juga menampilkan bahwa lahan kosong yang dijadikan tempat parkir berada tepat di depan rumah orangtua korban.
Lahan tersebut dijaga beberapa orang yang diduga preman yang menjadi juru parkir (jukir) liar dan dijadikan sebagai lokasi parkir liar.
"Dua tukang parkir itu lalu mencari perkara dengan meminta uang parkir saat korban dan sekeluarga mengantarkan ibunya pulang ke rumah," tambah narasi video.
Kasi Humas Polresta Bogor Kota, Ipda Eko Agus, mengatakan korban telah membuat laporan resmi ke polisi terkait kejadian ini.
"Korban sudah membuat laporan kepolisian. Hari ini dijadwalkan pemeriksaan saksi," ujar Eko, saat dikonfirmasi.
Polisi saat ini masih mendalami laporan tersebut dengan meminta keterangan dari korban maupun saksi lainnya untuk menindaklanjuti dugaan praktik pemalakan ini.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com
| Sindiran Doyok Doa Roy Suryo Terkabul Imbas Sering Bawa Nama Srimulat Tiap Debat: Akhirnya Tersangka |
|
|---|
| Pekerjaan Najmuddin yang Beri Anak Lamborghini Rp25 M saat Ultah ke-9 Anaknya, Boy William Hadir |
|
|---|
| Solusi Disparekraf setelah Viral Masalah Pengunjung Makan Seafood Bayar Rp 16 Juta di Labuan Bajo |
|
|---|
| Kondisi Kini Rumah Soeharto yang Jadi Pahlawan Nasional, Tempat Lahirnya Istilah Keluarga Cendana |
|
|---|
| Dikbud Anggap Wajar soal Bangunan Toilet SD Habiskan Anggaran Rp 166 Juta, Waket DPRD: Setara Rumah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/preman-palak-pengendara-mobil-membayar-uang-parkir-Kota-Bogor-parkir-di-depan-lahan-orang-tuanya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.