Berita Pemprov Jawa Tengah
Ahmad Luthfi Lakukan Peletakan Batu Pertama, RSUD Moewardi Surakarta Wujudkan Masjid Ramah Musafir
Gubernur Ahmad Luthfi lakukan peletakan batu pertama renovasi, Masjid Asy Syifa RSUD dr Moewardi Surakarta akan jadi ramah musafir.
TRIBUNJATIM.COM, SURAKARTA - Masjid Asy Syifa Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Moewardi Kota Surakarta, Jawa Tengah, segera direnovasi.
Peletakan batu pertama renovasi masjid dilakukan Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi pada Senin (3/11/2025).
Melalui renovas masjid ini, diharapkan Masjid Asy Syifa akan menjadi masjid ramah musafir di lingkungan RSUD dr Moewardi Kota Surakarta
Sebab, masjid ini akan dilengkapi fasilitas yang ramah bagi pasien dan keluarga, serta ruang nyaman untuk tenaga kesehatan yang ingin beribadah di sela kesibukan.
“Saya berharap renovasi masjid ini selaras dengan motto rumah sakit: Nyaman, Tanggap, dan Puas. Semoga keberadaan masjid ini memberi kontribusi bagi kita semua dalam meningkatkan hablumminallah (hubungan dengan Allah),” kata Ahmad Luthfi di sela acara.
Ketua Bin Rois RSUD dr Moewardi Kota Surakarta, Arif Nurudin mengatakan, dana renovasi masjid ini dianggarkan sebanyak Rp 1,7 miliar.
Sumbernya dari kas masjid, Unit Penerima Zakat (UPZ) dan donatur lainnya.
Baca juga: Festival Mangga Pemalang Tumbuhkan Ekonomi Kreatif, Ahmad Luthfi Minta Acara Digelar Setahun Sekali
Salah seorang keluarga pasien RSUD dr Moewardi, Doni Tri Haryono mengaku menyambut baik direnovasinya masjid tersebut.
“Senang sekali, masjidnya besar dan nyaman. Boleh untuk istirahat juga, kami para penunggu pasien jadi tidak bingung cari tempat bernaung. Sambil menunggu, bisa sekalian ibadah,” kata pengunjung asal Madiun tersebut.
Pada hari itu, RSUD dr Moewardi juga berpartisipasi dalam Donor Darah Serentak Nasional yang digagas oleh Asosiasi Rumah Sakit Daerah Nasional (Arsada).
Kegiatan ini digelar di 400 RSUD se-Indonesia, menargetkan 60.000 pendonor, dan akan tercatat dalam Rekor MURI sebagai Donor Darah Serentak Terbanyak.
Berita Pemprov Jawa Tengah
Masjid Asy Syifa
Gubernur Jawa Tengah
Ahmad Luthfi
Pemprov Jateng
Gubernur Jateng
TribunJatim.com
berita Jatim terkini
Tribun Jatim
RSUD dr Moewardi Kota Surakarta
| Gubernur Ahmad Luthfi Izinkan Aset Pemprov Jateng di Tagal untuk Outlet dan Pembinaan UMKM | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Dukung Digitalisasi Keuangan, Pemprov Jateng Perkuat Infrastruktur Internet pada Blank Spot Area | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Festival Mangga Pemalang Tumbuhkan Ekonomi Kreatif, Ahmad Luthfi Minta Acara Digelar Setahun Sekali | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Target Jateng Juara Umum pada Peparpenas XI dan Masuk 3 Besar pada Popnas XVII | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Jateng Jadi Provinsi Ekonomi Kreatif Terbesar Kedua Nasional, Ekspor Tembus Rp 53 Triliun | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
			:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Ahmad-Luthfi-melakukan-peletakan-batu-pertama-pada-renovasi-Masjid-Asy-Syifa-RSUD-dr-Moewardi.jpg)
                
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
											
											
											
											
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.