Lama Tak Muncul di TV, Tak Disangka Begini Nasib Derek Peserta Big Brother Indonesia Ini Sekarang
Masih ingat Derek peserta Big Brother Indonesia? Dulu hampir jadi juara, dan sering muncul di TV, sekarang begini nasibnya
TRIBUNJATIM.COM - Beberapa tahun lalu, sebuah stasiun televisi swasta menayangkan acara reality show yang cukup menarik perhatian.
Acara itu adalah Big Brother Indonesia.
Trans TV saat itu mengklaim menghadirkan sebuah program yang sukses menggebrak dunia pertelevisian di lebih dari 70 negara dalam format The Real Reality Show, Big Brother bersama simPATI.
Seperti yang dilansir dari Tribunnews, 11 Maret 2011 lalu, program reality show ini menghadirkan drama, konflik, dan romance hasil dari interaksi manusia dengan karakter yang berbeda dan disatukan dalam sebuah rumah.
Baca: Ingat Lisa “Face Off” yang Alami KDRT? 14 Tahun Berlalu, Tak Disangka Nasibnya Sekarang Jadi Begini
Tidak ada interaksi dan komunikasi sama sekali dengan dunia luar.
Setiap minggu akan ada peserta yang dideportasi berdasarkan SMS penonton, nominasi yang diajukan oleh peserta lain, dan tentunya yang ditetapkan oleh Big Brother Indonesia. Pada akhirnya, hanya akan terpilih satu peserta yang bertahan di rumah Big Brother dan berhak mendapat hadiah utama bernilai miliaran rupiah.
Peserta program ini berjumlah 25 orang hasil audisi dari kurang lebih 6.000 peserta di 4 kota, yaitu Bandung, Jakarta, Medan, dan Surabaya. Kedua puluh lima peserta ini masih akan diseleksi lagi menjadi 16 orang dan mereka ini lah yang nantinya akan menghuni rumah Big Brother.
Program in berbeda dari reality show lainnya yang pernah ada, karena tidak menggunakan script, penuh games dan tantangan yang menguras fisik maupun mental peserta, tidak ada interaksi dengan dunia luar, bahkan dengan kru sekalipun. Program ini pun menggunakan puluhan kamera 24 jam nonstop dan teknologi broadcast termutakhir yang juga melibatkan ratusan kru.
Baca: Kisah Pilu ABG, Pernikahannya Batal Saat Hamil, Semua Bermula Saat Naik Mobil dan Belok ke Villa
Ke-25 peserta calon terpilih akan diundang ke Jakarta. Dalam acara kick off yang akan dilaksanakan tanggal 2 April 2011, akan diperkenalkan 16 peserta yang mendapat kesempatan untuk tinggal di rumah Big Brother Indonesia selama kurang lebih 120 hari.
Kehidupan sehari-hari dari 16 peserta akan tayang di Diary BIG BROTHER Indonesia bersama simPATI setiap hari Senin – Jumat, mulai tanggal 4 April 2011 pukul 19.00 – 20.00 WIB.
Peserta akan dideportasi dan ditayangkan langsung setiap hari Sabtu tiap minggunya.
Baca: Ngamar Bareng 2 Pria Sekaligus, Wanita Ini Kena Gerebek, Polisi Ungkap Fakta Memilukan Korban
Alan juarai Big Brother Indonesia
Setelah melakukan penghitungan nilai dan persentase jumlah SMS yang masuk ke tiga finalis Big Brother Indonesia ( BBI), akhirnya finalis wanita berwajah Bule, Renata atau yang akrab dipanggil Rene meraih juara 3. Juara kedua diraih Derek. Sedangkan juara pertama yakni Alan.
Rene yang pertama kali diumumkan menjadi juara ketiga, langsung keluar dari rumah Housmate BBI. Wajahnya langsung sumringah saat disapa dan disambut sejumlah fans dan host di pintu keluar.
"Aduh senang juga akhirnya bisa keluar meski meraih juara 3," terang Rene, seperti yang dikutip dari Tribunnews, 17 Septer 2017 lalu.
Bagi Rene tantangan yang sangat terberat yang pernah dialaminya saat dirinya harus melakukan sejumlah test yang melibatkan hewan.
Baca: Datang dari Semarang 3 Wanita Ini Malah Dijual di Surabaya, Jangan Syok Tahu Tugas yang Dilakukannya
"Asli, bagi aku itu tantangan yang sangat berat, test yang lainnya enggak masalah buat aku, hanya test yang melibatkan binatang saja yang bikin aku stres," terang Rene yang mengaku masih seperti mimpi bisa jadi juara tiga.
Sejurus kemudian Big brother indonesia mengumumkan juara 1 dan Juara 2 .
Juara pertama yakni Alan. Dan juara kedua diraih Derek.
Persentase SMS untuk Alan sebesar 42,18 persen. Disusul kemudian oleh Derek sebesar 40,50 persen.
Baca: Khofifah-Emil Optimistis Raih Simpati Warga Jawa Timur Usai Debat Publik
Rene hanya memperoleh dukungan sebesar 17,32 persen.
Dengan demikian, juara pertamanya adalah Alan.
Sebagai juara pertama, Alan mendapat hadiah sebuah rumah seharga Rp 500 juta dan uang tunai Rp 250 juta.
Sedangkan juara kedua mendapat hadiah uang tunai Rp 250juta.
Baca: Mayoritas Penghuni Lapas Mojokerto Warga Miskin Gagap Tentang Bantuan Hukum Gratis
Dan juara ketiga mendapat hadiah Rp 100 juta.
"Aku ngak tahu mau ngomong apa, tapi yang jelas aku senang, syok sekaligus bahagia bisa berhasil memenangkan. BBI," terang Alan dengan raut sedih dan senang.
Ketika disinggung apa yang akan dilakukannya setelah keluar dari rumah BBI, Alan mengungkapkan dirinya akan membawa seluruh keluarga besarnya untuk menunaikan ibadah haji ke tanah suci Mekkah.
"Aku sudah lama membayangkan bisa berangkat haji bersama keluarga besarku jika nanti memiliki rejeki dan uang lumayan banyak, dan kali ini baru ada rejekinya," terang Alan.
Baca: 7 PSK Masih Berkeliaran di Prigen Trete Diciduk Polisi
Kabar Derek sekarang
Setelah hampir tujuh tahun berlalu, para mantan peserta Big Brother Indonesia memang jarang muncul di layar kaca lagi.
Satu di antaranya adalah Derek.
Meski demikian, Derek tampaknya menekuni bisnis lainnya.
Baca: Rifanissa Eka Pratiwi : Ajak Remaja Putri Berkarya
Berdasarkan akun Twitter miliknya, @derexmarshall, Derek tampak fokus berbisnis kuliner.
Saat ini Derek tinggal di Ubud, Bali, dan sudah berkeluarga.
Baca: Baju DJ Butterfly Makin Tertutup, Netizen Heboh Dengar Keputusannya Peluk Agama Ini, Didukung Nggak?
Baca: Terus Melorot, Drama Terbaru Joy Red Velvet The Great Seducer Catat Rekor Terburuk
Baca: Tempat Debat Pilgub Mulai Disterilisasi, Tamu Undangan Belum Boleh Masuk Terlebih Dahulu