Rumah Politik Jatim
Caleg DPR RI Hayono Isman Sebut Kreativitas Penyandang Disabilitas Tak Kalah dengan yang Normal
Caleg DPR RI, Hayono Isman mengatakan, negara harus memberikan perhatian penyandang disabilitas sama dengan kelompok masyarakat yang lain.
Penulis: Sofyan Arif Candra Sakti | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Sofyan Arif Candra Sakti
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Dalam memperingati Hari Disabilitas Internasional yang jatuh setiap tanggal 20 Desember, Calon Anggota Legislatif (Caleg) dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Hayono Isman mengatakan, negara harus memberikan perhatian penyandang disabilitas sama dengan kelompok masyarakat yang lain.
Selain memberikan kenyamanan dan kemudahan akses mobilitas, menurut Hayono Isman, pemerintah harus memberikan ruang bagi penyandang disabilitas dalam mengekspresikan kreativitas dan inovasinya.
"Kreativitas dan inovasi ini tidak bisa jika harus dimonopoli oleh manusia yang paripurna, tapi juga yang disabilitas yang mempunyai karya-karya yang tidak kalah dengan manusia normal," ucap Hayono Isman saat menghadiri pelantikan pengurus DPD Srikandi Nusantara Jatim, di Hotel Elmi, Jalan Panglima Sudirman Surabaya, Kamis (20/12/2018).
• Peringati Hari Bela Negara, Hayono Isman Ingatkan Bahaya Penumpang Gelap dalam Bangsa Indonesia
• Didampingi Kapolda Jatim, Ali Mochtar Ngabalin Tinjau Lokasi Jalan Gubeng Surabaya yang Ambles
Dalam pelantikan tersebut, Hayono Isman juga berkesempatan untuk melihat-lihat dan membeli beberapa produk UMKM hasil tangan penyandang disabilitas binaan Srikandi Nusantara Jatim.
Bahkan Caleg DPR RI dari Dapil Jatim I Surabaya-Sidoarjo ini membeli lukisan Presiden Jokowi dan Ibu negara Iriana karya penyandang disabilitas dari Malang, Sadikin seharga Rp 5 juta.
"Selain bagus, yang melukis ini menggunakan kaki, yang saya hormati ini semangatnya, walaupun tidak punya tangan tapi kakinya bisa dilatih untuk melukis," ucap Mantan Menpora era Presiden Soeharto ini.
• Hayono Isman akan Pastikan Anak Warga Kurang Mampu Dapat Bantuan Pendidikan Sekolah
• Recovery Jalan Gubeng Ambles, Pemkot Surabaya Uruk Bagian Depan Gedung Bank BNI dan Toko Elizabeth
• Berlangsung Tertutup, Surya Paloh Dapat Ijazah dari Gus Ubaid Pondok Pesantren Langitan Tuban
Lebih lanjut, Hayono Isman memuji pemerintahan Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini yang benar-benar memberikan fasilitas kepada penyandang disabilitas untuk bisa mengakses Kota Surabaya kemana saja dengan mudah.
Salah satunya adalah dengan menyediakan lift di beberapa jembatan penyeberangan orang (JPO).