Wanita Temukan Cacing di Ayam Gorengnya, Ini yang Kemudian Dilakukan Restoran yang Baru Buka Itu
Teman-temannya merekomendasikan restoran tersebut karena makanannya enak. Namun malah ditemukan cacing di ayam gorengnya. Begini reaksi restoran.
Penulis: Pipin Tri Anjani | Editor: Alga W
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Pipin Tri Anjani
TRIBUNJATIM.COM - Apa yang terjadi jika saat makan kalian menemukan hal buruk pada makanan?
Pastinya hal itu membuatmu menjadi tak berselera atau bahkan tak nafsu makan dalam beberapa hari.
Tentunya, kalian mengharapkan bisa makan dengan nyaman dan menikmati.
(Kocak, Gaya Nikah Unik Ini Viral, Lumayan Jadi Hemat Make Up, Bakal Dikenang Tamu Seumur Hidup Nih!)
(Perubahan Sesudah Operasi Plastik pada Lima Seleb Korea, Ternyata Ini Bagian-bagian yang Diubah!)
Sayangnya nasib sial terjadi oleh wanita asal Malaysia satu ini.
Dilansir dari World of Buzz, Chen membeli tiga paket nasi dari restoran yang baru buka di Kuantan, sekitar pukul 19.00 waktu setempat.
Teman-temannya merekomendasikan restoran tersebut karena makanannya enak.
(Chefita Carollina Kabarnya Jadi Pacar Baru Ryuji Utomo Gantikan Ariel Tatum, Tatapannya Bikin Salfok)
Akhirnya dia memutuskan membeli beberapa ayam goreng dan kari domba untuk dia dan kedua orangtuanya.
Saat melihatnya, ayam goreng tersebut menggugah selera makannya.
Saat ayahnya memakan beberapa gigitan nasi, dia membuka paket ayam gorengnya.
Namun siapa sangka, dia menemukan hal yang mengerikan di sana.
(Gereja Bethany Ngagel Surabaya Dieksekusi Sampai Dihadiri Ratusan Orang, Berikut 5 Fakta di Baliknya)
Dia melihat beberapa cacing menggeliat dan menari di dalam ayam goreng.
Seketika, Chen dan keluarganya menghentikan makan mereka.
Ayah Chen memintanya untuk mengembalikan ke restoran dan ajukan keluhan kepada pihak restoran.
Staf restoran meminta maaf dan mengembalikan uangnya.
Tapi karena rasa jijik dan trauma, Chen memtuskan untuk mengajukan hal tersebut kepada pihak berwenang.
(Romantisnya Raisa Sebut Hamish Daud Tunangan yang Hyper, Netter Patah Hati Lagi Deh: Tolong Yah)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/cacing-di-ayam-goreng_20170729_195442.jpg)