Lagi Liburan ke Bali? Ini Hal Menarik yang Bisa Kamu Nikmati Saat Galungan, No 3 Asli Kece Banget!
Lagi liburan di Bali pekan ini? Pas banget nih! Umat Hindu kini sedang merayakan Hari Raya Galungan lho!
Penulis: Ani Susanti | Editor: Agustina Widyastuti
Karena Galungan merupakan hari raya besar selain Nyepi, maka sekolah dan instansi pemerintah biasanya libur antara tiga hari sampai sepekan.
Saat itulah, seluruh Pulau Bali seakan berhias dengan penjor-penjor cantik yang meneduhkan, dan gadis-gadis berkebaya warna-warni turun di jalan.
Penjor adalah tiang bambu panjang yang menjulang tinggi kemudian dihiasi dengan daun kelapa/ daun enau muda yang banyak ditemui di Bali.

Selain itu akan banyak sesajen dalam aneka warna bunga dan buah, lalu tetabuhan dinamis gamelan baleganjur.
5. Tradisi ngelawang barong

Tradisi yang biasa muncul di saat Galungan adalah ngelawang barong.
Tradisi ini dipercaya untuk menyeimbangkan alam sehingga menjauhkan manusia dari bala dan bahaya.
Sebenarnya, tradisi ini adalah mengusung barong dan randa berkeliling di luar pura.
( Percepat Proyek Jalan MERR, Pemkot Surabaya Eksekusi Lahan di Kecamatan Gunung Anyar )
Namun, kreativitas orang Bali menjadikan tradisi ini penuh dengan bentuk kesenian tambahan seperti arja dan janger sehingga menjadi hiburan bagi penonton yang melihatnya.
Sayangnya, tradisi ini sudah mulai jarang dapat ditemukan.
Selamat Hari Raya Galungan, guys!