Breaking News
Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Bahas Solusi Redam Konflik Papua, Tiga Gubernur Hingga Kapolri & Mendagri Bakal Kumpul di Jatim

Bahas Solusi Redam Konflik Papua, Tiga Gubernur Hingga Kapolri & Mendagri Bakal Kumpul di Jatim.

TRIBUNJATIM.COM/SOFYAN ARIF CANDRA SAKTI
Pelaksana Tugas (Plt) Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum (Polpum) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Akmal Malik, saat ditemui usai rapat terbatas dengan Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi, Selasa (20/8/2019). 

Bahas Solusi Redam Konflik Papua, Tiga Gubernur Hingga Kapolri & Mendagri Bakal Kumpul di Jatim

TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Kemendagri menggagas pertemuan tiga gubernur untuk mencari solusi rentetan konflik yang terjadi di Papua dan Jatim.

Tiga Gubernur tersebut adalah Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa; lalu Gubernur Papua Lukas Enembe; dan Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan.

Polisi Sebut Tidak Ada Kalimat Rasis saat Kericuhan Demonstrasi Mahasiswa Papua di Kota Malang

Khofifah Akan Bangun Asrama Mahasiswa Nusantara, Lenis Kogoya:Kita Ingin Bu Khofifah Jadi Mama Papua

Pasca Bentrokan Ormas-Mahasiswa Papua di Surabaya, Koordinator Ormas Ingin Ada Kegiatan Silaturahmi

"Yang kita lakukan adalah merencanakan pertemuan di Jatim tuan rumahnya Bu Khofifah Indar Parawansa. Kita usahakan akhir Agustus, cuma jadwalnya kita serahkan sepenuhnya ke Ibu Khofifah. Formatnya seperti apa kita akan komunikasi dengan Papua," ucap Plt Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum (Polpum) Kemendagri Akmal Malik, saat ditemui usai rapat terbatas dengan Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi, Selasa (20/8/2019).

Selain ketiga gubernur, dalam pertemuan tersebut akan dihadirkan juga Menkopolhukam Wiranto, Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian, dan Mendagri Tjahjo Kumolo.

Dalam pertemuan tersebut akan dibahas langkah-langkah untuk memberi jaminan keamanan dan kenyamanan bagi warga Papua yang sekolah di Jawa Timur begitu juga warga Jatim yang ada di Papua dan Papua Barat.

"Intinya kita meredam konflik bermuara diskriminasi dan SARA. Nah jadi langkahnya menenangkan. Kondisi kembali aman," terang Akmal.

Akmal sendiri enggan menjelaskan mengapa memilih Jawa Timur sebagai tuan rumah.

Lebih lanjut, Akmal menjelaskan saat ini kepala daerah tengah melakukan konsolidasi internal di daerahnya masing-masing.

"Ibu Khofifah sudah melakukan dengan teman dari Malang dan keluarga besar Papua yang ada di Jatim. Yang di Papua juga demikian," ucap Akmal

Konflik tersebut, ungkap Akmal sempat melebar ke Makassar, Sulsel namun berhasil diredam oleh stakeholder di Sulsel.

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved