RSUD Ngudi Waluyo Wlingi Siapkan 13 Ruang Isolasi & Bentuk Tim Khusus untuk Antisipasi Virus Corona
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ngudi Waluyo, Kabupaten Blitar menyiapkan 13 ruang isolasi sebagai upaya mengantisipasi merebaknya virus Corona.
TRIBUNJATIM.COM, BLITAR - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ngudi Waluyo, Kabupaten Blitar menyiapkan 13 ruang isolasi sebagai upaya mengantisipasi merebaknya virus Corona.
RSUD Ngudi Waluyo juga membentuk tim khusus untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona.
Direktur RSUD Ngudi Waluyo, Endah Woro Utami mengatakan 13 ruang isolasi itu di IGD, delapan ruangan khusus isolasi rawat inap dewasa, dua ruang isolasi anak, dan dua ruangan di ICU untuk pasien yang membutuhkan penanganan khusus.
• Sejak Sore Diguyur Hujan Deras, Frontage Road Ahmad Yani Surabaya Banjir
• Pria Tulungagung Ini Ngaku Anggota BIN Bisa Masukkan Orang Jadi PNS dengan Uang Pelicin Rp 40 Juta
• Polrestabes Surabaya Kejar Pemasok Sabu dan Pil Koplo di Lapas Jawa Timur
• 5 Destinasi Terbaik Menikmati Keindahan Alam Sekitar Gunung Bromo, Alternatif Selama Car Free Month
• PT Surya Timur Sakti Jatim Optimistis Capai Target 500 Unit Yamaha All New XSR 155 Per Bulan
"Sarana mulai dari IGD ada tempat penerimaan khusus. Kalau kondisinya memang membutuhkan penanganan khusus akan dirawat di ruang isolasi ICU," kata Woro, panggilan akrab Endah Woro Utami.
Dikatakannya, RSUD Ngudi Waluyo juga membentuk tim khusus. Tim khusus ini terdiri dari 20 orang dan diketuai dokter spesialis paru Didik Purbandiono.
"Kami menyiapkan mulai pencegahan sampai penanganan. Mulai dari alat pelindung diri (APD) yang sudah memenuhi standar hingga tim yang sudah terlatih," ujarnya.
• Yamaha All New XSR 155 Resmi Meluncur di Jatim, Tersedia dalam 2 Varian Warna, Cek Harganya!
• Spesifikasi Lengkap Yamaha All New XSR 155 di Jawa Timur, Harga Dibanderol Rp 40 Jutaan
Menurutnya, RSUD Ngudi Waluyo memiliki kewenangan menangani pasien selama masih berstatus suspect Corona. Namun secara regulasi begitu hasil laboratorium menyatakan positif, pasien harus segera dikirim ke rumah sakit rujukan yang ditunjuk Pemprov Jatim.
"Kalau masih suspect dan terbukti negatif kita masih berkewenangan menangani. Tapi kalau hasil lab terbukti positif kita harus segera merujuk dengan catatan kondisi pasien masih kuat untuk dirujuk. Kalau dari Blitar rujukan terdekat rumah sakit yang ditunjuk Pemprov Jatim ada di Rumah Sakit Saiful Anwar Malang," katanya.
Penulis: Samsul Hadi
Editor: Elma Gloria Stevani
Bareng Kakak, Pacar Jadi Muncikari Jajakan Gadis Bandung Tewas di Hotel Lotus, Video Tik Tok Disorot |
![]() |
---|
Chat WA 'Tak Tahu Malu' Aldi Taher Dibongkar Dinar Candy, Sebut 'Ustaz KW': Gak Bisa Liat Foto Aku |
![]() |
---|
Nissa Sabyan Ditahan Klarifikasi, 1 Sosok Muncul Benarkan Nikah Siri, Denny Darko: Seandainya Berani |
![]() |
---|
Teror Pria Lulusan SMP Kebelet Ingin Tiduri Istri Orang, Rekam Aksi Si Ibu Mandi, Anak Ditelepon |
![]() |
---|
Seusai MembunuhPSK Online Asal Bandung, Pelaku Posting Gambar di Medsos |
![]() |
---|