Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Berita Viral

Viral Bu Tejo 'Tilik' Suka Bergosip dan Ghibah, Dosen Psikolog UI: Gosip Bisa Bikin Orang Terhibur

Bu Tejo dalam film Tilik hobi nyinyir dan ghibah menjadi viral, berikut ini alasan mengapa orang suka bergosip.

YouTube Ravacana Films
Film Tilik yang dibintangi Bu Tejo, mengisahkan tentang rombongan ibu-ibu yang ingin menjenguk Bu Lurah di rumah sakit dengan menggunakan truk. 

TRIBUNJATIM.COM - Sosok Bu Tejo yang viral di media sosial, diperankan oleh Siti Fauziah Saekhoni dalam film Tilik merupakan sosok ibu-ibu yang suka bergunjing dan nyinyir.

Menurut dosen psikolog UI, bergosip sendiri ternyata bisa menjadi entertainment.

Gosip bisa membuat seseorang merasa terhibur.

Bagaimana hal ini bisa terjadi?

Simak penjelasannya berikut ini.

Film Tilik, film pendek karya Ravacana Films bekerjasama dengan Dinas Kebudayaan DIY yang diproduksi tahun 2018 ramai jadi bahan perbincangan banyak orang.

Film berdurasi 30 menit ini memiliki cerita sederhana tapi dikemas dengan sangat apik.

Tilik atau dalam bahasa Indonesia artinya menjenguk, mengisahkan tentang rombongan ibu-ibu yang ingin menjenguk Bu Lurah di rumah sakit dengan menggunakan truk.

Bu Tejo dalam film Tilik
Bu Tejo dalam film Tilik (YouTube/Ravacana Films)

Tokoh Bu Tejo, adalah salah satu tokoh yang sukses memberi warna dalam film ini.

Bahkan, nyinyiran Bu Tejo bikin warganet gemes. Sepanjang jalan Bu Tejo (diperankan Siti Fauziah Saekhoni) menggunjingkan sosok Dian, seorang kembang desa.

Cerita ini sukses menarik perhatian banyak kalangan.

Mulai dari awam, sineas film, hingga psikolog.

Kelakuan Ruben Onsu saat SD Dibocorkan Ibu Tini, Bukan Cari Muka, Ayu Ting Ting Syok: Oh Pinter Ya

Nasib Wanita Pembakar Bendera Merah Putih yang Viral, Derita Gangguan Jiwa dan Kini Meninggal Dunia

Nah berbicara tentang bergosip atau ghibah, sebenarnya kenapa sih kita suka sekali melakukannya?

Doktor Psikolog Sosial dan Budaya Endang Mariani mengatakan, definisi gosip adalah membicarakan orang lain tanpa kehadiran orang tersebut.

Dalam psikologi sosial, gosip sebenarnya bukan fenomena baru. Hal ini sudah ada sejak zaman dahulu.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved