Ingin Perbanyak Penerima PKH Graduasi Mandiri, Bupati Trenggalek Beri Pengurusan Izin Usaha Gratis
Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin berharap akan semakin banyak penerima Program Keluarga Harapan (PKH) yang graduasi mandiri.
Penulis: Aflahul Abidin | Editor: Dwi Prastika
TRIBUNJATIM.COM/AFLAHUL ABIDIN
Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin saat rapat koordinasi evaluasi SDM PKH dan ulang tahun ke-7 pelaksanaan PKH di Trenggalek, Senin (21/9/2020).
"Harapannya kan tidak ada angka putus sekolah, harapannya kualitas anak-anaknya juga baik. Jadi pendamping PKH bukan hanya sekadar memberikan bantuan, tapi harus memastikan bahwa outcome itu tercapai," ucap Mas Ipin.
• DPRD Kabupaten Trenggalek Dorong RSUD dr Soedomo Trenggalek Pinjam Uang Untuk Bangun Gedung
• Gairahkan Potensi Wisata, Empat BUMDes di Trenggalek Dapat Bantuan Usaha Wisata
Data Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Kabupaten Trenggalek menunjukkan, 1.104 penerima PKH telah graduasi mandiri.
Jumlah itu tersebar di 14 kecamatan yang ada di Kabupaten Trenggalek.
"Ini jumlah dari tahun 2019 sampai 2020," kata Kepala Dinsos P3A Kabupaten Trenggalek, Ratna Sulistyowati.
Editor: Dwi Prastika