Seru Libur Akhir Pekan di Rumah Bikin Asinan Mangga Rambutan, Resepnya: Rendam di Air Kapur Sirih
Seru akhir pekan di rumah dengan membuat asinan mangga rambutan. Begini resep dan cara membuatnya: jangan rendam buah dalam kuah.
Cara Membuat Asinan Mangga Rambutan dikutip dari Sajiansedap.grid.id:
1. Kuah, haluskan cabai merah keriting, cabai merah besar, cabai rawit, ebi, gula pasir, dan garam.
2. Tuang air. Masak di atas api sedang sambil diaduk hingga mendidih kemudian angkat.
3. Tambahkan cuka. Aduk rata dan biarkan dingin.
4. Masukkan rambutan, nanas, mangga dan jambu air kemudian diamkan 2 jam dalam lemari es.
5. Sajikan bersama taburan kacang tanah goreng.
Untuk membuat asinan yang lebih nikmat kamu bisa mencoba beberapa tips agar asinan tidak lembek berikut ini.
1. Jangan Direndam Dalam Kuah Asinan
Dikutip dari Sajiansedap.grid.id, kunci mempertahankan kesegaran buah adalah dengan tidak merendamnya di dalam kuah asinan.
Bila direndam, buah akan mengeluarkan air dan membuat kuah asinan jadi tidak enak rasanya.
Jika sudah terlanjur dicampur dengan kuah dan mau disantap lain waktu, simpan asinan ke dalam kulkas dulu.
Jangan biarkan di suhu ruang supaya buah tetap terjaga kesegarannya dan tidak lembek.
2. Rendam di Air Kapur Sirih
Nah, untuk buah yang sudah diiris, sebaiknya direndam terlebih dahulu di dalam air kapur sirih.
Bubuk kapur sirih bisa dengan mudah kita dapatkan di mana saja, kok.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/ilustrasi-buah-mangga_20170807_133506.jpg)