Jika Cuaca Buruk, Jembatan Glendeng Penghubung Tuban-Bojonegoro Bisa Ditutup Total
Jika terjadi cuaca buruk, Jembatan Glendeng yang menghubungkan Tuban-Bojonegoro itu bisa jadi akan ditutup total.
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Mochamad Sudarsono
TRIBUNJATIM.COM, TUBAN - Plt Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Tuban, Gunadi, menyikapi perkembangan terkini terkait Jembatan Glendeng yang mengalami kerusakan.
Jembatan penghubung Tuban-Bojonegoro itu kini masih diperbolehkan untuk dilintasi kendaraan roda dua.
Sedangkan untuk kendaraan roda empat atau lebih melewati jalur lain, melalui Ponco hingga Kaliketek Parengan untuk bisa sampai ke Bojonegoro, begitu juga sebaliknya.
"Jika cuaca buruk dan arus sungai kuat, maka tidak menutup kemungkinan jembatan kembali ditutup total sampai batas waktu tidak ditentukan" ujarnya, Jumat (20/11/2020).
Gunadi menjelaskan, mengenai opsi penutupan total Jembatan Glendeng itu diambil karena mempertimbangkan keselamatan pengguna jalan.
Baca juga: Memasuki Musim Penghujan, Pohon Berisiko Tumbang di Kawasan Kota Tuban Ditebang
Baca juga: Soal Pengadangan Truk Bermuatan Pupuk di Tuban, Polisi dan Dinas Pertanian Keluarkan Rekomendasi
Dalam waktu dekat, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Tuban akan mengajukan permintaan tes kesehatan jembatan kepada Kementerian PUPR.
Adapun hasilnya akan dijadikan salah acuan operasional jembatan.
"Dalam waktu dekat kita minta tes kesehatan jembatan, hasilnya akan jadi acuan operasional jembatan," pungkasnya.
Diketahui, adapun kerusakan Jembatan Glendeng berada di sisi utara turut Desa Simo, Kecamatan Soko, Tuban.
Editor: Dwi Prastika
Baca juga: Tradisi Seserahan Unik di Tuban Jatim, Calon Istri Dapat Sapi dan Perkakas Senilai Ratusan Juta
Baca juga: Jembatan Glendeng Penghubung Tuban-Bojonegoro Kembali Dibuka untuk Roda Dua
Dinas Perhubungan Kabupaten Tuban
Gunadi
Jembatan Glendeng
penghubung Tuban-Bojonegoro
Ponco
Kaliketek
penutupan total Jembatan Glendeng
Kementerian PUPR
TribunJatim.com
berita Tuban
Tribun Jatim
berita Bojonegoro
Karakter Kuat dari 12 Shio, Shio Kerbau Dikenal Paling Baik Hati, Shio Tikus yang Paling Berwawasan |
![]() |
---|
Hancur Hidup Ririe Fairus Diselingkuhi, ART Kuak Nasib Kritis Anak, Ayus Cuma Maaf, Nissa 'Lari' |
![]() |
---|
Ramalan Cinta Zodiak Besok Sabtu, 27 Februari 2021: Kisah Cinta Leo Tak akan Berlanjut, Pisces Gugup |
![]() |
---|
10 Zodiak yang akan Hadapi Masalah Karier Besok, Gemini Konflik Kepentingan, Virgo Awas Ada Drama! |
![]() |
---|
Mengenal Sosok Sanusi, Pengusaha Tebu Tersohor di Gondanglegi yang Kini Jadi Bupati Malang |
![]() |
---|