Berita Ponorogo
Satgas Covid-19 Ponorogo Genjot Vaksinasi Covid-19, Daftar Vaksin Lewat Link Berikut
Polres Ponorogo menggenjot pelaksanaan vaksinasi Covid-19 melalui gerai Presisi TNI/POLRI yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Ponorogo.
Penulis: Sofyan Arif Candra Sakti | Editor: Januar
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Sofyan Arif Candra
TRIBUNJATIM.COM, PONOROGO - Polres Ponorogo menggenjot pelaksanaan vaksinasi Covid-19 melalui gerai Presisi TNI/POLRI yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Ponorogo.
Hingga saat ini, gerai presisi TNI/Polri telah menyuntikkan sebanyak 10.373 dosis pertama.
Sementara Polres Ponorogo sendiri sudah menerima distribusi vaksin dari Polda Jatim sebanyak 1525 vial, yang mana pervial-nya berisi 11 dosis vaksin.
"Selama stok vaksin masih ada, vaksinasi akan terus digelar," ujar Azis, Kamis (22/7/2021).
Azis juga menjelaskan, pada tanggal 24 Juli 2021 nanti Gerai Presisi TNI/POLRI Ponorogo akan menggelar vaksinasi Dosis II.
"Lokasinya bertempat di Gedung Sasana Praja Ponorogo dan Kecamatan Kauman Somoroto," lanjutnya.
Dalam Pelaksanaan vaksinasi dosis kedua nanti, warga harus menunjukkan Kartu Vaksinasi untuk pencocokan data.
Azis berharap dengan terlaksanakannya vaksinasi Dosis I dan Dosis II akan terwujud kekebalan kelompok atau herd immunity pada Agustus-September mendatang.
Baca juga: Mantan Direktur RPH Kota Malang Dituntut 3 Tahun Penjara dan Denda Rp 100 Juta
Selama stok vaksin Covid-19 masih ada, Satgas Penanganan Covid-19 Ponorogo membuka pendaftaran vaksinasi melalui daring atau online.
Masyarakat Ponorogo yang ingin mendaftar vaksin bisa mendaftar melalui dinkes.ponorogo.go.id/vaksin
Vaksinasi ini terbuka untuk seluruh warga Ponorogo yang berusia minimal 18 tahun.
Kumpulan berita Ponorogo terkini