Berita Madura
Laka Lantas Kembali Terjadi di Sumenep, Satu Orang Orang Tewas dan 3 Lainnya Luka
Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi Jalan Raya Kabupaten Desa Jambu, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep KM-10 pada hari Minggu (7/11/2021) pukul
Penulis: Ali Hafidz Syahbana | Editor: Januar
Laporan Wartawan TribunMadura.com, Ali Hafidz Syahbana
TRIBUNJATIM.COM, SUMENEP - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi Jalan Raya Kabupaten Desa Jambu, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep KM-10 pada hari Minggu (7/11/2021) pukul 14.20 WIB.
Dalam musibah tersebut, satu orang diketahui meninggal dunia dan 3 orang laimnya mengalami luka-luka.
Kasunbag Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti Sutioningtyas membenarkan peristiwa laka maut yang menewaskan satu orang di Puskesmas Lenteng.
"Satu orang meninggal dunia dan tiga lainnya mengalami luka-luka," kata AKP Widiarti Sutioningtyas, Senin (8/11/2021).
Kecelakaan yang terlibat katanya, antara Sepeda Motor Honda Karisma Nomor Polisi : M 6377 TB dengan Sepeda Motor Suzuki Smash Nomor Polisi: M 2745 VY.
Identitas dari pengemudi Sepeda Motor Honda Karisma itu diketahui atas nama Syu'ieb Santoso (53) asal Desa Ellak Daya, Kecamatan Lenteng dan hanya mengalami luka ringan.
Baca juga: Tanah Longsor Kembali Jebol Dinding Rumah Warga Trenggalek, Masyarakat Diimbau Waspada
"Sedangkan pemboncengnya, yakni atas nama Hayatun (43) asal satu desa dengan pengemudi (Syu'ieb Santoso) meninggal dunia setelah dibawa ke Puskesmas terdekat," ungkapnya.
Sementara pengemudi Sepeda Motor Suzuki Smash diketahui bernama Muta'am (55) alamat Desa Daramista, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep dan pemboncengnya bernama Rusmi (40) hanya mengalami luka ringan.
"Kedua orang ini hanya mengalami luka ringan," katanya.
Mantan Kapolsek Kota Sumenep ini mengumgkaokan, peristiwa laka lantas itu berawal dari Sepeda Motor Honda Karisma melaju dari arah barat kearah timur dengan kecepatan sedang.
Kemudian berbelok ke kanan (arah selatan) di tempat kejadian tersebut.
Sedangkan searah dibelakang (barat ke timur) melaju Sepeda Motor Suzuki Smash melaju dengan kecepatan Sedang.
Diduga pengemudi bernama Syu'ieb Santoso pada saat mengemudikan kendaraannya melaju dari arah barat ke timur, kemudian berbelok ke kanan (arah selatan) kurang memperhatikan arus lalulintas yang melaju searah dibelakang.
Akibatnya kata AKP Widiarti Sutioningtyas terjadi tabrakan dengan Sepeda Motor Suzuki Smash yang dikemudikan Muta'am yang membonceng Rusmi tepat di badan jalan sebelah selatan.
"Akibat dari kejadian tersebut Pembonceng bernama Hayatun meninggal dunia di Puskesmas Lenteng," ungkapnya.
Datiperistiwa itu katana, mengalami kerugian materi Sepeda Motor Honda Karisma Rp. 500.000, sedangkan Sepeda Motor Suzuki Smash Rp. 500.000.
Kumpulan berita Madura terkini
