Daun Selada
4 Jenis Sayuran Ini Bisa Bikin Kulit Glowing, Daun Selada Ternyata Bagus untuk Mengatasi Komedo
Selain perawatan kecantikan, daun selada dan beberapa jenis sayuran ini ternyata bisa bantu memiliki kulit wajah sehat dan glowing.
TRIBUNJATIM.COM - Siapa tak ingin memiliki kulit wajah sehat dan glowing ?
Beberapa orang bahkan rela merogoh kocek dalam untuk melakukan perawatan kecantikan, demi memiliki kulit glowing.
Selain melakukan perawatan, daun selada dan beberapa sayuran ini ternyata juga bisa bantu dapatkan kulit glowing, loh.
Penasaran sayuran apa saja yang bisa bantu bikin kulit glowing? Berikut penjelasan lengkapnya, melansir dari Tribun Jambi:
Baca juga: Cara Bikin Salad Sayur ala Jepang Pakai Daun Selada, Menu Awet Kenyang, Bantu Menurunkan Berat Badan
Baca juga: Tips untuk Mengecilkan Perut, Konsumsi Makanan dan Minuman Diuretik, Ada Selada dan Salad Bawang
1. Daun Salada
Daun salada kaya akan kandungan vitamin A dan baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit kita.

Daun salada mampu membantu mempercepat proses regenerasi kulit sehingga kulit senantiasa tampak sehat dan cerah.
Enggak cuma itu, daun salada juga bagus buat mengatasi masalah jerawat dan komedo, lho!
2. Tomat
Tomat memiliki kandungan vitamin maupun mineral yang melimpah seperti nutrisi seperti vitamin A, K B1, B3, B5, B6, B7 dan vitamin C yang mampu menyehatkan tubuh.
Kandungan utama pada tomat seperti likopen dan anti oksidan terbukti ampuh mengatasi penuaan pada permukaan kulit.
Baca juga: Cara Menyimpan Sayur Selada Tanpa Kulkas, Bisa Awet dan Segar Beberapa Hari, Ini Langkah-langkahnya
Baca juga: Harga Sayuran di Pasar Tradisional Blitar Terus Turun, Tomat dari Rp 8 Ribu Jadi Rp 2.000 per Kg

Kamu juga bisa makan tomat secara teratur dan sedikit menggunakannya sebagai masker yang mampu mengencangkan pori-pori di permukaan kulit.
Tahukah jika kandungan yang membuat tomat berasa asam dapat berperan penting dalam menghilangkan jerawat dan bekasnya.
3. Wortel
Wortel memiliki kandungan vitamin A yang akan membuat kulit tampak halus, mulus, kenyal dan tampak cerah.
Baca juga: Resep Jus Wortel Sehat untuk Menu Diet, Bisa Turunkan Berat Badan hingga 7 Kg dalam Waktu Sebulan
