Berita Terpopuler
BERITA TERPOPULER JATIM: Pelonggaran Pemakaian Masker - Tahlilan Korban Kecelakaan Maut Bus Tol Sumo
3 Berita terpopuler Jatim hari Kamis (19/5/2022). Pelonggaran pemakaian masker hingga tahlilan korban kecelakaan maut bus di Tol Sumo.
2. Sidang Pembacaan Tuntutan Penendang Sesajen di Semeru Ditunda, Begini Penjelasan Kejari Lumajang

Sidang tuntutan kasus menendang sesajen Gunung Semeru Lumajang dengan terdakwa Hadfana Firdaus yang sedianya digelar pada Selasa (17/5/2022) ditunda sepekan.
Menurut keterangan Kasi Intel Kejaksaan Negeri Lumajang, Yudhi Teguh Santoso, sidang ditunda karena rencana tuntutan (rentut) belum siap.
“Jadi kan agenda hari ini sebenarnya pembacaan tuntutan, tapi karena tuntutan belum siap," kata Yudhi Teguh Santoso.
Baca juga: Jalani Sidang Lanjutan, Hadfana Penendang Sesajen di Semeru Sebut Buat Video untuk Bahan Kajian
Baca juga: Mengintip Sekolah Bambu Anak-Anak Penyintas Semeru di Hutan Bambu Lumajang
Yudhi Teguh Santoso menyebut, berkas tuntutan saat ini tengah dalam proses penyusunan. Oleh karena itu, sidang lanjutan tersebut baru bisa digelar pada minggu depan.
Diketahui, Hadfana Firdaus diadili setelah membuat video kontroversi di lokasi terdampak erupsi Gunung Semeru. Dia yang saat itu datang ke Lumajang menjadi seorang relawan, malah membuat video menendang sesajen. Video tersebut kemudian viral di media sosial.
Netizen merespons tingkah Hadfana Firdaus yang dinilai sangat arogan. Bahkan ada yang berkomentar bahwa Hadfana Firdaus terpapar paham ideologi intoleran.
3. Hadiri Tahlilan Korban Kecelakaan Maut Bus di Tol Sumo, Khofifah Larut dalam Doa Bersama Warga

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menyampaikan duka mendalam atas peristiwa kecelakaan maut bus di Tol Sumo (Surabaya-Mojokerto) KM 712.400/A, yang menewaskan 14 orang.
Tak hanya menyampaikan duka, orang nomor satu di Jawa Timur ini juga larut dalam tahlil dan doa bersama ratusan warga Benowo Surabaya, Selasa (17/5/2022) malam.
Dalam sambutannya, Khofifah Indar Parawansa mengungkapkan belasungkawa atas peristiwa memilukan tersebut. Dia mengaku sengaja hadir dalam tahlil kubro untuk mendoakan belasan orang yang menjadi korban.
Baca juga: Penampakan Sosok Sopir Bus yang Sebabkan Kecelakaan Maut di Tol Sumo, Kaki Terlilit Perban
Baca juga: Cerita Keluarga Korban Bus Maut di Tol Sumo, Gelagat Aneh Kru Bus Buat Ragu, Cegah Anaknya Berangkat
"Tahlil kubro ini dilakukan untuk memberikan doa kepada 14 orang yang terkonfirmasi meninggal karena kecelakaan bus pariwisata di KM 712 kemarin," kata Khofifah yang dalam kesempatan itu juga memberikan santunan kepada keluarga korban.
Selain mendoakan korban meninggal, Khofifah juga berharap beberapa korban yang masih dirawat di rumah sakit segera sembuh.
berita terpopuler Jatim hari ini
TribunJatim.com
Gubernur Jawa Timur
Khofifah Indar Parawansa
new normal
Presiden Joko Widodo
pandemi Covid-19
melonggarkan pemakaian masker
menendang sesajen
Gunung Semeru
Hadfana Firdaus
Kejaksaan Negeri Lumajang
Yudhi Teguh Santoso
viral di media sosial
kecelakaan maut bus di Tol Sumo
berita jatim
Tribun Jatim
VIRAL TERPOPULER: Pria Kabur 25 Tahun karena Takut Sunat - SOSOK Selvi Korban Tabrak Lari Polisi |
![]() |
---|
TERPOPULER JATIM: Siswa Tulungagung Tertimpa Pohon - Lokasi Vaksinasi Booster Kedua di Surabaya |
![]() |
---|
TERPOPULER SELEB: Sosok Wanita Chat Genit Anang - Ferry Irawan KDRT Venna Melinda Dari Dulu |
![]() |
---|
TERPOPULER BOLA: Daftar Klub Setuju Liga 2 2022 Dilanjutkan - Hari Ini PSS Sleman Vs Arema FC |
![]() |
---|
VIRAL TERPOPULER: Video Viral Bule Ketagihan Makan Durian Setiap Hari hingga SOSOK Kopka Azmiadi |
![]() |
---|