Berita Tulungagung
Belum Sempat Cicipi Kangkung yang Dimasak, Dapur Rumah Warga di Tulungagung Ini Terbakar, Bau Hangus
Api melalap dapur rumah Didik di Desa Panggungrejo, Kecamatan Kauman, Minggu (4/9/2022) sekitar pukul 14.00 WIB. Kobaran api diduga muncul dari tungku
Penulis: David Yohanes | Editor: Ndaru Wijayanto
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, David Yohanes
TRIBUNJATIM, TULUNGAGUNG - Api melalap dapur rumah Didik di Desa Panggungrejo, Kecamatan Kauman, Minggu (4/9/2022) sekitar pukul 14.00 WIB. Kobaran api diduga muncul dari tungku yang ditinggal saat memasak kangkung.
Kebakaran diketahui pertama kali oleh warga sekitar yang mencium aroma seperti bau hangus.
"Saat itu warga mencari sumber bau benda yang terbakar. Ternyata api sudah berkobar dari ada dapur Pak Didik," terang Kabid Pemadam Kebakaran Satpol PP Tulungagung, Gatot Sunu.
Warga sekitar berusaha memadamkan api dengan alat seadanya.
Namun api cepat membesar karena banyak bahan yang mudah terbakar, seperti tumpukan kayu bakar.
Petugas pemadam kebakaran tiba dengan satu mobil penyemprot dan dua mobil tangki air.
Baca juga: Warga Blitar Cium Bau Gurih Bercampur Gosong Mirip Sate, Ternyata Kandang Berisi 8000 Ayam Terbakar
"Kebakaran skala sedang, tidak butuh waktu lama untuk memadamkan," sambung Gatot.
Setelah api berhasil dipadamkan, sumber api diduga berasal dari tungku.
Di atasnya masih ditemukan panci berisi daun kangkung yang masih hijau bercampur dengan yang hangus terbakar.
Dari keterangan pihak keluarga, sebelumnya ibu pemilik rumah sedang memasak kangkung itu di tungku, lalu ditinggal pergi.
"Kemungkinan lupa jika sedang memasak, lalu ditinggal. Api kemudian menjalar ke tumpukan kayu bakar," tutur Gatot.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunJatim.com