Berita Kabupaten Kediri
Pamit Mau ke Teman, Petani di Kediri Tak Pulang, Motor Sampai Sandal Ditinggalkan di Pinggir Sungai
Pamit mau ke teman, petani di Kediri tak kunjung pulang ke rumah, motor sampai sandal jepit ditemukan ditinggal begitu saja di pinggir sungai.
Penulis: Melia Luthfi Husnika | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Luthfi Husnika
TRIBUNJATIM.COM, KEDIRI - Seorang pria ditemukan tewas di aliran sungai Desa/Kecamatan Badas, Kabupaten Kediri, Minggu (16/10/2022).
Diketahui, korban adalah S (40) warga setempat.
Jasad korban ditemukan tim gabungan yang terdiri dari Polsek Pare, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kediri, Tim SAR Trenggalek dan Mojokerto, sekitar pukul 16.00 WIB.
Kapolsek Pare, AKP Bowo Wicaksono membenarkan penemuan jasad S di sungai.
Ia menjelaskan, sebelum korban ditemukan tewas, pria yang sehari-hari bekerja sebagai petani tersebut sempat berpamitan pada sang istri.
"Sehari sebelum ditemukan, korban sempat berpamitan untuk pergi ke rumah temannya. Korban pamit pada istrinya, Sabtu sore sekitar pukul 16.30 WIB, setelah korban pulang kerja," kata AKP Bowo Wicaksono saat dikonfirmasi, Senin (17/10/2022) pagi.
Namun korban tak kunjung pulang ke rumahnya hingga malam hari.
Karena khawatir, pihak keluarga kemudian mencari korban.
Menurut AKP Bowo Wicaksono, sekitar pukul 07.00 WIB keesokan harinya (Minggu), keluarga korban menemukan barang-barang seperti pakaian yang dikenakan korban, satu unit sepeda motor Yamaha Vega bernopol S 4561 YH warna biru, sepasang sandal jepit, 1 topi warna hitam kombinasi biru di sekitar pinggir aliran sungai desa setempat.
"Namun karena keluarga tidak bisa menemukan korban, akhirnya pihak keluarga melapor pada Polsek Pare," ujarnya.
Setelah menerima laporan tersebut, anggota Polsek Pare langsung mendatangi lokasi untuk olah tempat kejadian perkara (TKP).
Baca juga: 2 Bocah di Pacitan Tenggelam Saat Mandi di Sungai, 1 Ditemukan Meninggal dan 1 dalam Pencarian
AKP Bowo Wicaksono menuturkan, anggota juga melakukan pencarian korban bersama dengan petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kediri, Tim SAR Trenggalek dan Mojokerto di aliran sungai setempat.
"Sekitar pukul 16.00 WIB jasad korban berhasil ditemukan oleh petugas gabungan di aliran sungai setempat," tutupnya.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunJatim.com
Kumpulan berita seputar Kediri
