Berita Viral
Akhirnya Ketemu Keluarga Ibu Eny, Tiko Nangis, 11 Tahun Tinggal di Rumah Mewah Tanpa Listrik dan Air
11 tahun tinggal di rumah mewah tanpa listrik dan air, Tiko nangis ketemu keluarga Ibu Eny di kampung.
"Kemudian terakhir itu dia cerita ke saya dia di tipu rekan bisnisnya, itu mobil bikinan Amerika, jadi suratnya ada tapi mobilnya gak ada," sambungnya.
"Setelah itu kami lost kontak, saya dengar pak Puh akhirnya pindah ke Madiun," sambungnya.
Sumaryono, selaku kerabat Tiko juga membenarkan terkait ayah mendiang Tiko yang disebutkan meninggalkan ibu Eny dan Tiko.
Dirinya menjelaskan bahwa saat itu sebelum meninggalkan rumah memang sempat adu cekcok karena masalah ekonomi sehingga membuat Herman pergi dari rumah.
"Pak Herman waktu itu bukannya meninggalkan ibu Eny, tetapi mereka sempat adu cekcok rumah tangga mungkin karena masalah ekonomi, saat itu pak Herman bisnisnya mulai menurun, mungkin juga ibu Eny gak terima," bebernya.

Tak hanya itu saja, ternyata ayah Tiko diusir saat itu pergi meninggalkan rumah dengan mengendarai mobil truk dan membawa barang-barangnya.
"Yang lebih sedih lagi, pak Herman itu disuruh pergi bareng sama truk angkutan barangnya," terangnya.
Diceritakannya pula bahwa ayah mendiang Tiko meninggal pada tahun 2015 di Desa Bayemtaman, Kabupaten Magetan.
"Pak Herman baru beberapa tahun di Madiun dia meninggal pada tahun 2015 di kebumikan di desa bayem taman, Kabupaten Magetan," jelasnya.
Sementara terkait sosok ibu Eny, Sumaryono mengatakan bahwa ibu Eny sebelum menikah dengan mendiang Herman ternyata sudah sempat dibawa ke rumah sakit jiwa dan memang mempunyai riwayat penyakit tersebut.
"Ibu Eny ini sebelum menikah juga saya dengar sudah pernah ke RSJ, sudah ada riwayat kayaknya kambuh juga," terangnya.
Baca juga: Meski Tiko Tolak Tawaran Kerja Gaji Rp10 Juta, Malah Dapat Modal Usaha, John LBF: Saya Bikinin
Dilanjutkan anak Sumaryono, Any menegaskan bahwa alasannya baru muncul dan menceritakan kisah ini sekarang lantaran dirinya juga lupa namun saat viral kisah Tiko ini dirinya dan keluarga kembali mengingat masa lalu bersama keluarga ibu Eny.
"Saya juga menegaskan kenapa kami baru muncul sekarang bukan kami numpang tenar gak ada, saya juga lupa pas tiba-tiba viral baru ingat," tegas Ani.
Seperti diketahui, media sosial sedang diramaikan dengan rumah mewah terbengkalai yang ternyata ditinggali oleh Ibu Eny dan anaknya, Tiko.
Rumah mewah yang ditinggali Tiko dan Ibu Eny tersebut terletak di Cakung, Jakarta Timur, dikutip dari Kompas.com.
Tiko
rumah mewah tanpa listrik dan air
ibu Eny
Ayah Tiko
keluarga ibu Eny
TribunJatim.com
Tribun Jatim
Polemik Listrik Token dengan Meteran, Mana yang Lebih Mahal? PLN Klarifikasi |
![]() |
---|
Dulu Selamat dari Pemecatan, Kini Oknum Polisi Bripka AS Malah Edarkan 1 Kilogram Sabu |
![]() |
---|
Menkeu Purbaya Sentil Budaya Asal Bapak Senang di Pemerintahan: Ngibulin Saya Juga Kayaknya |
![]() |
---|
Pengakuan Kepsek SDN soal Aturan Rahasiakan Siswa Keracunan MBG, Menyesal Telanjur Tanda Tangan |
![]() |
---|
Jamaluddin Renang ke Singapura Demi Dapat Kerjaan, Sempat Tinggal Selama 2 Bulan di Negeri Seberang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.