Berita Trenggalek
Menikmati Pesona Banyu Lumut Embung, Wisata di Trenggalek Cocok Buat Healing, Tiket Masuk Gratis
Kabupaten Trenggalek tak pernah kehabisan spot destinasi baru untuk menjadi jujugan wisata. Sattu di antaranya wisata Banyu Lumut.
Penulis: Sofyan Arif Candra Sakti | Editor: Arie Noer Rachmawati
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Sofyan Arif
TRIBUNJATIM.COM, TRENGGALEKÂ - Kabupaten Trenggalek tak pernah kehabisan spot destinasi baru untuk menjadi jujugan wisata.
Program 100 desa wisata (Sadewa) yang dicanangkan oleh Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin, mulai terasa, dibuktikan dengan bermunculannya titik-titik wisata di setiap desa.
Satu di antaranya, Banyu Lumut di Desa Tegaren, Kecamatan Tugu.
Spot wisata tersebut berada di Embung Tegaren yang dikelola oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas.
Begitu masuk di area Banyu Lumut, pengunjung langsung disuguhkan dengan pepohonan yang rimbun.
Gazebo-gazebo dibangun mengelilingi embung dengan tudung pohon-pohon besar yang menambah asri Banyu Lumut.
Saat Tribun Jatim Network masuk ke Banyu Lumut tidak ada loket pembayaran retribusi atau dengan kata lain tidak dipungut biaya.
Lebih dari itu, embung tersebut terasa milik pribadi, karena tidak ada rombongan pengunjung yang lain.
Hanya ada satu dua-orang pencari ikan yang nampak di pinggiran embung yang berlokasi lebih kurang 1,5 kilometer dari balai desa Tegaren itu.
Sementara warung-warung yang berjajar di jalan masuk spot wisata juga tak ada satupun yang buka.
Suasana semakin asri dengan kebersihan embung yang terjaga dari sampah rumah tangga, plastik, makanan dan lainnya.
Seorang pengunjung, Aby Setiawan cukup terkesan dengan Banyu Lumut.
Menurutnya embung tersebut merupakan spot yang tepat untuk menyegarkan pikiran.
Tak Kapok Masuk Bui, Pria di Trenggalek Gasak Motor saat Pemiliknya Tidur, Rumah Sepi Jadi Incaran |
![]() |
---|
Siswa SD di Trenggalek Tak Tahan Sering Diajak Kepsek ke Perpustakaan, Tindakan Jahat Berakhir Fatal |
![]() |
---|
5 Tahun Warga Trenggalek Terganggu Limbah, Tuntutan Relokasi Pemindangan Ikan Tak Segera Dieksekusi |
![]() |
---|
Gelar Razia Tengah Malam, Petugas Rutan Trenggalek Temukan Pisau Modifikasi hingga Cermin Tajam |
![]() |
---|
Tanpa Sebab Jelas, 4 Pemuda ini Memaki dan Keroyok Pria Trenggalek, Endingnya Berakhir di Tahanan |
![]() |
---|