Istri Tak Curiga Suami Mendadak Temukan Bayi, Pengkhianatan Terkuak karena Polisi, Hasil Selingkuhan
Seorang istri tak curiga saat suaminya mendadak mengaku temukan seorang bayi. Namun, rahasia sang suami terbongkar karena polisi.
Penulis: Ani Susanti | Editor: Dwi Prastika
TRIBUNJATIM.COM - Seorang istri di Pemalang, Jawa Tengah, dibohongi habis-habisan oleh suaminya.
Awalnya, sang istri tak curiga saat suaminya mendadak mengaku menemukan seorang bayi.
Namun, rahasia si suami terbongkar karena polisi.
Rupanya, bayi tersebut adalah hasil perselingkuhan sang suami dengan gadis yang masih berusia 17 tahun.
Suami yang berselingkuh itu adalah pria asal Pemalang berinisial AA (32).
Ia berlagak menemukan bayi untuk mengelabui istrinya, agar bisa menutupi hubungan gelapnya dengan seorang wanita idaman lain.
Diketahui, bayi tersebut merupakan hasil hubungan gelap antara pria berinisial AA (32), dan seorang gadis di bawah umur berinisial S (17).
Kejadian tersebut bermula dari penemuan bayi di depan sebuah warung makan yang menggemparkan warga Kecamatan Taman, Pemalang, Jawa Tengah, pada Minggu (22/1/2023) malam.
Baca juga: Penemuan Bayi di Tempat Sampah Gegerkan Probolinggo, Sosok Terduga Pelakunya Sudah Terungkap?
Polres Pemalang berhasil mengungkap kasus penemuan bayi dalam kardus itu.
AA ditetapkan sebagai tersangka dengan pasal berlapis.
Sedangkan ibu bayi, S masih diperiksa sebagai saksi.
“Diduga bayi itu hasil hubungan gelap antara tersangka AA dengan seorang gadis di bawah umur, sebut saja S,” kata Kapolres Pemalang, AKBP Yovan didampingi Kasatreskrim AKP Ferry Sihaloho, di Media Center Polres Pemalang, Kamis (26/1/2023).
Yovan menjelaskan, terungkapnya kasus tersebut berawal dari laporan adanya penemuan bayi dalam kardus ke Polsek Taman.
Sesampainya di lokasi, selain menemukan bayi, polisi juga bertemu dengan AA dan istri sahnya.
Baca juga: Wanita di Situbondo Nekat Culik Bayi, Ternyata untuk Ancam Sang Kekasih Hati, Lihat Nasibnya
Saat itu, AA mengaku sebagai orang pertama yang menemukan bayi.
Pemalang
Jawa Tengah
perselingkuhan
penemuan bayi dalam kardus
AKP Agus Subiyarto
TribunJatim.com
berita Jatim terkini
Tribun Jatim
jatim.tribunnews.com
Tangis Ibu Sumi Dibawa ke Panti Jompo setelah Bertahun-tahun Telantar di Jalan, Rambut Menggimbal |
![]() |
---|
VIRAL TERPOPULER: Hasto Kristiyanto Takut Rumahnya Di-Sahroni-Kan - Ibu-ibu Siram Bensin ke Polisi |
![]() |
---|
JATIM TERPOPULER: Puluhan Siswa di Ngawi Diduga Keracunan MBG - 2 Dapur MBG di Situbondo Ditutup |
![]() |
---|
Warga Protes Menu MBG Hanya Nasi Lauk Keripik Tempe dan Sayur, Pengurus: Suplai Daging Bermasalah |
![]() |
---|
Kondisi 35 Siswa SMK di Ngawi yang Diduga Keracunan MBG, Pemkab Fokus Pemulihan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.