Berita Viral
Curhat Perawat Diputusin Tunangan karena Ganti Tanggal Pernikahan, Geser 5 Hari: Lagi di Rumah Sakit
Tengah viral di media sosial kisah perawat diputusin tenangan dan batal nikah. Si perawat diputusin tunangan karena ganti tanggal pernikahan.
Penulis: Ani Susanti | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNJATIM.COM - Tengah viral di media sosial kisah perawat batal nikah dan diputusin tunangan.
Si perawat diputusin tunangan karena ganti tanggal pernikahan.
Curhatan si perawat pun ramai komentar.
Apalagi ia diputusin saat sedang sakit.
Setahun penantian dari masa pertunangan menuju pernikahan kini jadi sia-sia setelah wanita ini diputuskan oleh tunangannya.
Hubungan dengan tunangannya dibatalkan secara sepihak, kini wanita tersebut hanya bisa menyesali pertunangannya yang kini dibatalkan.
Wanita malang tersebut curhat lewat akun TikTok @darwatyr12.
Tampak wanita tersebut memperlihatkan foto throwback atau kilas balik momen pertunangannya.
Baca juga: Wanita Gagal Nikah karena Kepincut Calon Mertua, Dikira Diculik Ternyata Kabur Berdua, Si Pria Pilu
Saat itu, ia berpose memamerkan cincin tunangan di jari manisnya.
Dalam foto momen tunangan tersebut, wanita itu tak menyertakan foto sang calon suaminya dalam unggahan itu.
Kini wanita tersebut hanya bisa menyesali apa yang sudah terjadi.
Bahkan, ia cenderung merasa trauma mendalam setelah mengalami kejadian batal nikah ini.
"Penyesalan terbesar aku adalah tunangan,
ku pikir tunangan dengan orang yang kita cintai akan bahagia ternyata tidak.
Ternyata mendapatkan trauma yang sangat dalam sampai saat ini," tulis @darwatyr12 dalam keterangannya, dikutip TribunJatim.com dari TribunTrends.
Baca juga: Nasib Wanita Ditinggal Calon Suami saat akan Mudik, Rp 20 Juta Dibawa Kabur, Gagal Nikah di Kampung
Diketahui, wanita bernama Darwati Rahima ini menggelar acara tunangan pada tahun lalu.
Hal yang ia kira akan berakhir bahagia, justru jadi nestapa.
Tunangannya memutuskan hubungan secara sepihak.
Bahkan lebih parahnya, tunanganannya hanya memberi kabar melalui telepon.
Usut punya usut, penyebab batalnya pernikahan mereka karena calon mempelai wanita ganti tanggal pernikahan.
Darwati ingin menggeser tanggal nikah 5 hari saja.
Terlebih, Darwati diputus sang kekasih saat dirawat di rumah sakit.
"Tunangan tanggal 13 Januari 2022, putus tanggal 13 Januari 2023,
tepat 1 tahun tunangan diputusin cuma masalah geser tanggal nikah 5 hari,
padahal segala sesuatu sudah disiapkan yang bikin paling sakit diputusin pas lagi dirawat di rumah sakit, itu pun lewat telepon," papar Darwati.
Baca juga: Bujang Gagal Nikah Malah Sial Dikejar Penagih Utang, Imbas Ulah Janda 56 Tahun, Ditipu Habis-habisan
Darwati yang sehari-hari bekerja sebagai perawat ini, tak menyangka pria yang selama ini menjadi pasangannya tega meninggalkannya karena masalah sepele.
Ia tak menyangka padahal wajah sang kekasih selama ini terlihat begitu teduh.
"Muka setenang dia mampu membuat luka begitu hebat dan rasa trauma.
Dia mengambil keputusan tidak pernah memikirkan apapun bahkan sekarang dia terlihat sangat bahagia dengan orang barunya tapi sekarang aku sudah ikhlas mungkin dia bukan yang terbaik," paparnya.
Di kolom komentar, orang-orang ramai berkomentar.
Banyak yang menguatkan Darwati secara virtual lewat kolom komentar.
Ada juga yang menyarankan agar jarak tunangan dan menikah jangan terlalu lama.
Baca juga: Nasib Artis Dinikahi Pejabat Lewat Taaruf, Dulu Gagal Nikah 2 Kali, Kini Istri Wabup Tetap Sederhana
Sebelumnya, viral seorang pria bernama Anjas di Palembang, Sumatera Selatan, membatalkan pernikahan pada H-1 karena ibunya dibentak calon istri gara-gara kurang uang keperluan menikah sebesar Rp 700.000.
Dilansir dari Tribun Sumsel, Anjas mengaku seharusnya digelar pada 18 Desember 2022.
Namun pada 17 Desember ia membatalkannya.
Hal itu karena pihak calon mempelai wanita meminta tambahan kekurangan biaya menikah sebesar Rp 700.000.
Sebelumnya, keluarga calon mempelai perempuan meminta uang tambahan Rp 7 juta untuk keperluan perlengkapan resepsi, seperti tenda dan lainnya. Lalu pihak Anjas menyanggupi permintaan tersebut.
Namun ketika berkunjung ke rumah calon mempelai wanita di Baturaja, Sumatera Selatan, Anjas dan keluarga terkejut melihat kondisi persiapan pernikahan jelang H-1.
Sebab, di sana hanya didirikan tenda terpal tanpa ada dekorasi untuk pernikahan.
Padahal sebelumnya, kata Anjas, pihak keluarga calon mempelai wanita mengaku bahwa uang tambahan tersebut akan dipakai untuk kebutuhan tenda dan lain-lain.
"Itu uang tambahan untuk orangtua dia katanya. Nggak tahu mungkin kalau untuk tenda, daktaunyo dak katek (tidak ada) tenda," kata Anjas dikutip dari Tribunsumsel.com, Jumat (23/12/2022).
Baca juga: Pria Gagal Nikah setelah Tahu Pacari Istri Orang, Syok Tertipu Fisiknya, Ternyata Bakalan Jadi Nenek
Bahkan, kata Anjas, tenda yang dipasang di rumah calon mempelai wanita itu mirip untuk upacara kematian. Tidak ada tenda putih biru dan ukuranya kecil.
"Persiapannya kayak orang kematian malahan, tenda terpal bae, biasanya kan ada tenda putih biru, ini dak katek, cuma sepetak satu terpal," kata Anjas.
Ketika ditanyakan, Anjas mengaku pihak keluarga calon istrinya itu malah memaki-maki dan menunjuk ibu Anjas.
Kemarahan itu dipicu karena keluarga Anjas tidak memberi kekurangan uang Rp 700.000 dari uang tambahan yang disepakati sebesar Rp 7 juta.
Karena tidak terima sang ibu dimaki, Anjas pun membatalkan pernikahan sehari sebelum acara itu digelar.
"Aku marah lah (ibu ditunjuk-tunjuk) itu wong tuo aku," kata Anjas.
Baca juga: H-3 Gagal Nikah, Pengantin Pria Sampai Jatuh Sakit: Mengalahkan Agama, Tak Mampu Beri Rp 75 Juta
Menurut Anjas, tidak ada rasa sedih dan penyesalan dari wajah calon istrinya itu ketika pernikahan dibatalkan.
"Katek tejingok (nggak terlihat penyesalan) dari wajahnya, malah kadesnyo, aku ngomong dio ngebentak orang tua aku, dio ngomong ado emang aku ngebentak, dak katek raso penyesalan dio ngomong cakitu,"
Anjas mengaku sudah mengenal perempuan yang akan dinikahinya itu sejak setahun lalu.
Selama ini, ia menjalin hubungan dari jarak jauh alias long distance relationship (LDR).
Untuk mengobati rasa rindu, Anjas dan kekasihnya itu berkomunikasi melalui telepon.
Selama itu, Anjas menilai kekasihnya itu orang baik dan sangat religius.
Anjas pun sering membangga-banggakan kekasihnya itu kepada teman dan saudaranya.
Hingga akhirnya suatu hari, sang kekasih ingin segera dinikahi Anjas.
Sebab, jika tidak, akan ada dua calon lain yang siap meminang kekasih Anjas
Anjas pun melamar kekasihnya.
Dalam sebuah acara lamaran, disepakati Anjas memberi mahar Rp 35 juta.
Selain itu, Anjas juga harus memberi uang kepada orangtua kekasihnya itu serta ikut membantu biaya pernikahan.
Namun nasib berkata lain.
Anjas terpaksa membatalkan pernikahan karena ibunya dibentak akibat uang tambahan Rp 700.000 dari Rp 7 juta untuk keperluan menikah belum dipenuhi.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunJatim.com
perawat batal nikah dan diputusin tunangan
perawat diputusin tunangan karena ganti tanggal pe
viral di media sosial
TikTok
@darwatyr12
Darwati Rahima
Anjas
gagal nikah
TribunJatim.com
Tribun Jatim
Siswa SMP Nekat Jual Teman Demi Untung Rp 100 Ribu, Kasus Terkuak Jelang Pelajaran Olahraga |
![]() |
---|
Gagal Nikah karena Dinyatakan Hamil oleh Puskesmas, Wanita Gugat Pemkab Rp 1 Miliar Lebih |
![]() |
---|
Perintah Eri Cahyadi setelah Lampu Hias Kota Lama Surabaya Dicuri hingga Sisa Penyangga: Ayo Tangkap |
![]() |
---|
Wabup Garut Putri Karlina Debat dengan Warga, Saling Balas Tunjuk Bahas Bantuan Rp 2 Juta Per-KK |
![]() |
---|
Alasan Wanita ini Baru Laporkan Bripda LI, Sempat Jalani Hubungan Toxic Selama 8 Bulan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.