Berita Viral
Sosok Badawi Anak Penjual Gorengan Lulus ITB, Kini Kerja di Pertamina, Dosen Sudah Punya Firasat
Sosok Badawi anak penjual gorengan di Sidoarjo lulus dari ITB. Kisahnya yang sukses mengubah derajat keluarga kini menjadi inspirasi banyak orang.
Gubernur Khofifah mengaku mendapat informasi kalau banyak mahasiswa Indonesia yang berprestasi di Mesir. Untuk itu ia berpesan agar mahasiswa tersebut memanfaatkan sebaik-baiknya kesempatan untuk mencari ilmu di Mesir.
"Sangat banyak dzuriyah bahkan dzuriyah Rasulullah SAW di Mesir. Tidak akan habis kalau kita ingin belajar dari satu syaikh ke syaikh yang lain, baik yang masih hidup maupun yang sudah wafat," jelasnya.
"Artinya kalau mencari sumber keberkahan di Mesir, ini luar biasa sekali. Oleh karena itu mudah-mudahan yang akan berangkat ke Mesir ketika pulang akan menjadi ulama-ulama yang luar biasa kedalaman ilmunya," tambah Khofifah.
Khofifah lantas bercerita saat ia bertemu dengan Grand Syaikh Al Azhar di Mesir tahun lalu. Di pintu masuk terdapat tulisan yang berbunyi 'Kalau kita ingin menguasai dunia maka kuasailah dengan ilmu, kalau kita ingin bahagia di akhirat maka dengan ilmu, dan ketika kita ingin menguasai keduanya juga capailah dengan ilmu'.
"Kami bertemu beliau untuk meminta tambahan kuota beasiswa untuk mahasiswa yang studi di Al Azhar dari 30 kami meminta menjadi 50. Hal ini kemudian dikomunikasikan dengan Kementerian Agama karena ada kuota yang bisa menggunakan kuota Kementerian Agama," katanya.

Baca juga: Beasiswa GrabScholar Kembali Dibuka, Hadirkan Bantuan Dana Pendidikan bagi Ribuan Pelajar Indonesia
Pertemuan dengan Grand Syaikh tersebut, kata Khofifah, berlangsung penuh kehangatan. Bahkan, Grand Syaikh memberikan 8 buah buku karyanya. Grand Syaikh juga mempersilakan untuk diterjemahkan, diproduksi, didistribusikan bahkan dijual.
"Yang terkahir ini saya tidak berani. Begitu percayanya beliau dengan kita orang Indonesia khususnya Jawa Timur. Bagaimana kami sowan dan beliau mau menerima dan memberikan kepercayaan yang luar biasa," katanya.
Gubernur Khofifah pun mendorong para mahasiswa untuk terus mengembangkan keilmuan di bidang digital innovation dan ldigital future. Apalagi, dua perguruan tinggi terkemuka di dunia akan membuka kampusnya di Jatim.
Yakni King's College London (KCL) akan membuka program studi untuk Digital Economy, dan dilanjutkan prodi Digital Future di Januari 2025 mendatang di KEK Singhasari. Sedangkan, Western Sydney University (WSU) juga akan membuka program perkuliahan terkait digital innovation pada September 2024 mendatang di Surabaya.
"Karena ada ilmu yang kita butuh percepatan antara lain digital innovation yang disiapkan WSU dan digital future yang disiapkan KCL. Kalau S1-nya di Mesir, mungkin bisa mengambil S2 di KCL di KEK Singhasari," katanya.
"Artinya ilmu yang didapatkan selama di Mesir bila dikolaborasikan dengan digital innovation dan digital future tentunya ini luar biasa sekali. Untuk itu tetaplah memberikan yang terbaik kepada proses pendidikan yang akan didapatkan selama di Mesir, tapi bahwa dunia itu membutuhkan digital innovation dan digital future," imbuhnya.
Sementara itu, Ketua Lembaga Pengembangan Pesantren dan Diniyah (LPPD) Jatim, Prof. Dr. H. Abdul Halim Soebahar, M.A. mengatakan bahwa angkatan ini merupakan angkatan ketiga.
"Studi di luar negeri itu prosesnya sangat berliku. Kami semua tidak akan mampu memberangkatkan para mahasiswa ini, kalau tidak dikawal oleh ibu Gubernur secara langsung," ungkapnya.
Bahkan, ia menyebut bahwa perhatian Gubernur Khofifah ini seringkali membuat iri pondok pesantren yang ada di provinsi lainnya. Oleh sebab itu, ia juga menaruh harapan besar agar ke-30 mahasiswa yang akan diberangkatkan ke Kairo pada 16 November mendatang, bisa menimba ilmu sebaik-baiknya.
"Khusus kepada adik-adik yang akan berangkat ke Kairo, untuk bisa belajar dengan baik karena anda ini adalah duta-duta dari Pondok Pesantren di Jawa Timur," pesannya.
Sebagian artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com
Berita Viral dan Berita Jatim lainnya
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunJatim.com
TribunJatim.com
viral di media sosial
sosok Badawi anak penjual gorengan
Tribun Jatim
berita viral
Sidoarjo
TribunEvergreen
Institut Teknologi Bandung
Jawa Barat
jatim.tribunnews.com
Kesaksian Warga saat Polisi Temukan Bima di Malang, Langsung Dirangkul dan Dibawa Naik Mobil |
![]() |
---|
Imbas Diduga Ribut dengan Warga, Imam Dosen UIN Maulana Malik Ibrahim Mengundurkan Diri: itu Joget |
![]() |
---|
Habiskan Rp 229 Juta, Warga Tak Terima Lapangan Desa Cuma Diurug Tanah Empang: Uangnya Kemana? |
![]() |
---|
Nasib Zabidi, Pria yang Ngaku Orang Dekat Presiden, Kini Istri Minta Polisi Bebaskan Suaminya |
![]() |
---|
Akhir Kasus Siswa SMA Aniaya Wakil Kepsek di Depan Ayah Polisi, Kini Karir Si Polisi Sedang Disoroti |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.