Berita Malang
Bocah Berseragam Pramuka Terekam CCTV Curi Kotak Amal Masjid, Ngaku Butuh Uang untuk Beli Jajan
Tiga bocah kompak mencuri kotak amal Masjid Asy-Syuura yang terletak di Jalan Pisang Kipas Dalam Kelurahan Jatimulyo Kecamatan Lowokwaru Kota Malang.
Penulis: Rifki Edgar | Editor: Ndaru Wijayanto
"Untuk kotak amalnya, telah kami temukan dalam kondisi kosong. Ternyata, kotak amal tersebut disembunyikan oleh salah satu pelaku," terangnya.
Supratman mengaku tidak mengetahui isi dari kotak amal yang dicuri tersebut. Namun dari keterangan pelaku, isi kotak amal itu berisi lebih dari Rp 100 ribu.
"Saat kami tanya langsung, kenapa mencuri kotak amal. Dan mereka mengaku, butuh uang untuk dipakai jajan," imbuhnya.
Atas kejadian tersebut, pihak masjid memutuskan kasus tersebut diselesaikan secara kekeluargaan.
"Rencananya pada Senin (2/9/2024) malam ini sesudah salat isya, kami bersama pengurus RT-RW dan Bhabinkamtibas akan bertemu dengan keluarga pelaku di balai RW setempat. Kami telah sepakat menyelesaikan secara kekeluargaan," tandasnya.
Baca juga: Ibu Malu Anaknya Viral Terekam CCTV Curi Kotak Amal di Masjid, Uang Rp90 Ribu Buat Traktir Teman
JPU Tolak Eksepsi Selebgram Isa Zega Terkait Kasus Pencemaran Nama Baik |
![]() |
---|
Ditinggal Bikin Pentol, Pedagang Bakso di Malang Syok Burung Murai Harga Jutaan Raib Digondol Maling |
![]() |
---|
Amankan Perayaan Imlek di Kelenteng Eng An Kiong, Polresta Malang Kota Terjunkan Puluhan Personel |
![]() |
---|
Nostalgia Nikmati Jajanan Sekolah di Festival Najaj Halokes Kampung Sekabrom Kayutangan Malang |
![]() |
---|
Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek 2025, Ribuan Tiket Kereta di Stasiun Malang Ludes Terjual |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.