Berita Arema FC
Tim Arema FC Pulang Pakai Kendaraan Rantis dari GBT, Berbeda dari sebelum Laga Lawan Persebaya
Berbeda dari sebelum pertandingan lawan Persebaya, Tim Arema FC pulang pakai kendaraan rantis dari Stadion GBT Surabaya.
Penulis: Khairul Amin | Editor: Dwi Prastika
"Tapi saya akan kerja keras lagi di pertandingan selanjutnya dan membawa kemenangan untuk Arema FC," imbuh Iksan.
Dipercaya tampil sebagai starter di posisi bek kiri, Iksan Lestaluhu bermain cukup solid dalam pertandingan ini.
Dia dipercaya untuk menggantikan posisi dari Johan Alfarizi yang harus absen dalam pertandingan ini.
Menanggapi jalannya pertandingan, Iksan menganggap kalau semua pemain sudah bekerja keras dalam laga ini.
Namun Arema FC harus menerima kekalahan, usai Persebaya Surabaya mendapatkan hadiah penalti pada menit akhir.
"Semua pemain sudah bekerja keras dan semua bermain dengan semangat tapi belum mendapatkan hasil yang terbaik,"
"Tetapi kami sudah berusaha untuk memberikan yang terbaik untuk Arema FC," ungkapnya.
Di tempat terpisah Aremania memilih untuk menggelar nonton bareng laga Persebaya Vs Arema FC di gedung kesenian Gajayana Malang.
Suasana pun cukup meriah, di mana Aremania memadati gedung yang terletak di belakang SMAN 5 Kota Malang itu.
Aremania menyuarakan yel-yel dan menyanyikan lagu untuk memberikan dukungan kepada para pemain Arema FC di laga bertajuk Derby Jatim ini.
Meski hasil akhirnya, Singo Edan harus menelan kekalahan tipis dari Bajol Ijo.
Arema FC
Persebaya
Stadion Gelora Bung Tomo
Jonathan Yohvinno
Persebaya vs Arema FC
Claudio Jesus
TribunJatim.com
berita Arema FC terkini
Tribun Jatim
berita Jatim terkini
Arema FC Pincang Hadapi Persib, Singo Edan Butuh Keajaiban, Pelatih Marcos Santos: Ayo Berjuang |
![]() |
---|
Antusiasme Aremania Tinggi, Penjualan Tiket Arema FC vs Persib Bandung Melonjak Tajam |
![]() |
---|
Arema FC vs Persib Bandung, Diuntungkan Waktu Recovery lebih Lama, Singo Edan Bertekad Bangkit |
![]() |
---|
Arema FC vs Persib, Dalberto Diragukan Tampil karena Cedera Engkel |
![]() |
---|
Pelatih Arema FC Marcos Santos Minta Pemain Berhati-hati, Sudah Kantongi 2 Kartu Merah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.