Berita Viral
Sopir Bandara Cegat Selebgram Maksa Minta Lihat KTP, Curiga Dijemput Driver Online: Kami Periksa
Driver bandara tersebut cekcok hingga memaksa mengecek KTP milik selebgram.
Penulis: Alga | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNJATIM.COM - Seorang selebgram cekcok dengan bapak-bapak diduga driver bandara di Pekanbaru.
Driver bandara tersebut cekcok hingga memaksa mengecek KTP milik sang selebgram.
Diduga oknum sopir bandara mengira sang selebgram adalah driver online.
Baca juga: Todong Senpi ke Petugas Parkir, PNS Marah Ditagih Suruh Bayar Rp41 Ribu, sempat Lepas 1 Tembakan
Diketahui, video tersebut viral seperti dibagikan akun Instagram @jakarta.keras, Minggu (5/1/2025).
Sosok selebgram yang cekcok dengan oknum driver di bandara Pekanbaru ini bernama Khansa Zalikha.
Ia membagikan pengalaman tak mengenakannya saat tiba di Bandara Pekanbaru.
Khansa Zalikha mengaku baru tiba di Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim, Pekanbaru.
Namun tiba-tiba ia diberhentikan bapak-bapak.
Khanza Zalikha menyebut, bapak-bapak tersebut tiba-tiba memberhentikan mobilnya dan marah-marah.
Sementara itu, ia tak mengetahui penyebab dirinya dimaraihi.
"Baru sampai Pekanbaru tiba-tiba diberhentiin terus marah-marah," tulis dalam keterangan unggahannya.
Dalam video tersebut terlihat bapak-bapak diduga oknum driver di bandara mengancam akan melakukan pemeriksaan.
"Mbak nanti akan kami periksa, coba saya cek aplikasinya mana," ujar bapak-bapak oknum driver tersebut.
Rupanya, oknum driver bandara menduga, selebgram ini dijemput oleh driver online.
Padahal sang selebgram telah menyatakan dirinya dijemput oleh sepupunya.
| Bupati Syok Rica Bocah 12 Tahun Rawat Ayah Lumpuh Bukannya Sekolah, Pemerintah Langsung Turun |
|
|---|
| Relawan Geruduk Kantor Kepala Dapur Protes Gaji Sudah Kecil Masih Dipotong, Lembur Tak Dibayar |
|
|---|
| Ivan Gunawan Kaget saat Temui Fitri yang Dicerai Suami Jelang Jadi PPPK, Beri Pesan Hidup di Jakarta |
|
|---|
| Penjelasan Dosen UGM soal Efek Mikroplastik di Tubuh Manusia, Paparan Tinggi di Kota Besar |
|
|---|
| Hati-hati Gelar Hajat Bisa Kenda Denda Rp 50 Juta Jika Tak Izin, Walikota Eri: Kita Harus Tegas |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.