Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Libur Panjang Membawa Berkah, Wisatawan Kunjungi Telaga Ngebel Ponorogo, PAD Bertambah Rp 236 Juta

Long Weekend isra miraj dan imlek membawa berkah bagi Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Pemuda Olahraga (Disbudparpora) Ponorogo

|
TRIBUNJATIM.COM/PRAMITA KUSUMANINGRUM
BERKAH LONG WEEKEND - Suasana telaga ngebel di Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur Rabu (1/1/2025) lalu. Saat long weekend libur isra miraj dan imlek 2025, Telaga Ngebel juga dipadati wisatawan, Disbudparpora catat 15.750 wisatawan juga PAD Rp 236 juta. 

Laporan Wartawan Tribunjatim.com, Pramita Kusumaningrum 

TRIBUNJATIM.COM, PONOROGO - Long Weekend isra miraj dan imlek membawa berkah bagi Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Pemuda Olahraga (Disbudparpora) Ponorogo.

Bagaimana tidak, belasan ribu wisatawan baik dari Bumi Reog dan luar Kabupaten Ponorogo menikmati liburan di Telaga Ngebel Ponorogo.

“Kami mencatat jumlah kunjungan wisatawan ada belasan ribu ke Telaga Ngebel. Tepatnya 15.750 wisatawan,” ungkap Kepala Disbudparpora Ponorogo, Judha Slamet Sarwo Edi, Kamis (30/1/2025).

15.750 wisatawan itu tercatat selama enam hari, sejak Jumat (24/1/2025) sampai Rabu (29/1/2024). Pun Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sisi tiket Telaga Ngebel melonjak.

“Adapun PAD yang diperoleh dari libur panjang itu mencapai Rp236,2 juta. Angka itu diketahui dari banyaknya tiket masuk yang terjual,” kata Judha.

Baca juga: Jaga Kerapian Kawasan Kota, Puluhan Baliho Ilegal Hingga Kadaluwarsa Ditertibkan Satpol PP Ponorogo

Judha menyebutkan bahwa wisatawan paling banyak dari luar kota. Contoh wisatawan dari Madiun, Surabaya. 

“Wisatawan luar kota itu, mereka penasaran dengan indahnya Telaga Ngebel," tambah Judha ketika dikonfirmasi.

Menurutnya, per hari saat long weekend kemarin, jumlah kunjungan menembus 3.000 orang per hari selama long weekend. Jumlah itu meningkat 3-4 kali lipat dibanding hari biasa. 

Baca juga: Hari Terakhir Libur Panjang, Terminal Seloaji Ponorogo Terpantau Ramai Lancar, PO Bus Tambah Armada

"Pada tanggal 27 Januari saja jumlah kunjungan mencapai 4.300 orang sehari. Sama seperti nataru (natal dan tahun baru),” tambahnya.

Salah satu wisatawan dari Ngawi, Sugeng mengaku sudah berkali-kali ke Telaga Ngebel Ponorogo. Namun dia tak pernah bosan dengan wisata alam andalan Ponorogo ini.

Baca juga: Pembangunan Monumen Reog Ponorogo Dikebut, Sesmenko Susiwijono Tinjau Langsung: 92 persen

“Ada nangka gorengnya yang bikin kangen. Kalau anak saya senang naik speed boat” pungkasnya.

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved