Cara Mudah
Cara Memblokir SMS Pop Up Lewat Pengaturan SIM di Handphone Biar Tak Muncul Lagi
Keluhan warganet tentang SMS pop up sering muncul di handphone viral di media sosial. Lantas bagaimana cara memblokirnya?
TRIBUNJATIM.COM - Keluhan warganet tentang SMS pop up sering muncul di handphone viral di media sosial.
Lantas, apa penyebab menerima SMS pop up dan bagaimana cara memblokirnya?
Ahli kemanan siber dari Vaksin.com, Alfons Tanujaya, mengatakan SMS pop up yang disebut juga dengan SMS class 0 atau SMS flash aktif karena bawaan standar pengaturan ponsel.
Dia menjelaskan, tujuan utama SMS ini adalah memberikan peringatan bencana, seperti banjir dan gempa bumi serta mengirimkan hal penting, seperti one time password (OTP).
Namun, operator juga bisa memanfaatkan SMS flash untuk menawarkan iklan atau promosi.
"Terkadang digunakan untuk mengirimkan OTP atau pesan dari penyedia layanan seluler. Secara default flash SMS diaktifkan karena alasan tersebut," ungkapnya, kepada Kompas.com, Senin (17/3/2025).
Baca juga: Cara Bedakan SMS OTP Asli atau Palsu Bagi Pengguna M-Banking Agar Tak Tertipu, Cermati Tautannya
Bahkan, SMS pop up dapat digunakan oleh penjahat siber untuk menipu pengguna.
Hal ini dapat menjadi masalah, kata Alfons, karena SMS tidak terimpan di inbox.
Sesuai namanya, SMS jenis ini sifatnya cepat atau sekejap karena menggunakan flash memory sehingga akan langsung hilang jika sudah dibaca.
"Masalahnya adalah SMS flash tidak disimpan sehingga menyulitkan dalam pelacakan dan pembuktian," ujarnya.
Cara menghentikan SMS pop up di ponsel
Alfons mengatakan, SMS pop up dapat dinon-aktifkan, tergantung dari tipe ponsel dan pengaturan operator.
Berikut cara menghentikan SMS pop up melalui pengaturan SIM di ponsel:
- Pergi ke pengaturan atau setting
- Gulir ke bawah hingga menemukan menu "Aplikasi"
- Pilih aplikasi "SIM Toolkit" atau "Kit alat SIM"
- Atur izin notifikasi SMS pop-up menjadi "Disable".
"Tapi perlu disadari karena ada risiko informasi penting yang memanfaatkan SMS flash jadi tidak sampai. Misalnya, gempa atau OTP," tambahnya, mengingatkan.
Sementara, cara menghentikan SMS pop up dari operator berbeda-beda.
Cara Ambil Barang yang Tertinggal di Lost and Found KAI, Jangan Lupa Bawa Tiket Kereta |
![]() |
---|
Tiap 3 Bulan Penerima Bansos Diganti sesuai DTSEN, Ketahui 2 Cara Cek Masih Terdaftar atau Tidak |
![]() |
---|
Cara Cek Pencairan Insentif Guru Non ASN Rp2,1 Juta Periode Agustus-September |
![]() |
---|
8 Cara Mudah Menanam Tauge di Rumah, Sayuran dengan Cita Rasa Renyah dan Segar, Pakai Kacang Hijau |
![]() |
---|
Cara Cek Estimasi Keberangkatan Haji di 2025, Penting Bagi Calon Jemaah Tahu Syarat-syarat Daftarnya |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.