Bisnis
Thailand Tampilkan Masa Depan Pertanian Lewat INAGRITECH 2025
Thailand, yang sejak lama dikenal sebagai “the fertile land of the plenty” — tanah subur penuh buah-buahan, ikan di sungai, dan padi di sawah
Salah satu perusahaan yang menarik perhatian adalah Siam Kubota Corporation Co., Ltd., pemimpin pasar traktor dan mesin pertanian di Thailand, yang memperkenalkan rangkaian Smart Farmer Solutions. Teknologi ini menggabungkan mesin modern dengan sensor dan sistem analitik untuk membantu petani memantau dan mengelola lahan secara lebih presisi dan produktif.
Di sisi lain, inovasi juga datang dari sektor startup. Thai Agri-Tech Solution Co., Ltd. membawa pendekatan futuristik melalui sistem monitoring berbasis drone dan irigasi pintar yang dilengkapi kecerdasan buatan. Solusi mereka, yang ditargetkan untuk pertanian skala menengah dan urban farming, menjadi contoh nyata bagaimana teknologi dapat diakses oleh generasi petani baru.
Tak kalah penting, Kaset Phattana Industry Co., Ltd. memamerkan SugarCane Harvester 360—mesin panen otomatis yang dirancang untuk kondisi geografis tropis seperti Indonesia. Mesin ini tidak hanya menghemat waktu dan tenaga, tetapi juga menjaga efisiensi hasil panen di tengah keterbatasan tenaga kerja yang semakin terasa di sektor agrikultur.
Suasana kolaboratif dan semangat membangun kemitraan terasa kuat di antara para peserta.
Hal ini diungkapkan oleh Sakol Deesamer, Sales Manager dari Thai Agency Engineering Co., Ltd., yang menyatakan: “Melalui INAGRITECH, kami ingin membangun koneksi jangka panjang, sekaligus menunjukkan bahwa Thailand siap menjadi mitra teknologi pertanian yang handal di kawasan.”
Tak hanya menampilkan teknologi mutakhir, partisipasi Thailand di INAGRITECH 2025 juga membuahkan hasil nyata dalam bentuk kemitraan strategis. Salah satu capaian penting datang dari Kanok Product Co. Ltd., perusahaan asal Thailand yang bergerak di bidang sistem perpipaan pertanian. Dalam ajang ini, Kanok Product berhasil menjalin kerja sama dengan PT Daya Sentosa Rekayasa, perusahaan Indonesia yang bergerak di sektor rekayasa pertanian.
Thailand Pavilion di INAGRITECH 2025 menjadi saksi dari terjalinnya kolaborasi strategis. Pada hari pertama, Kanok Product Co. Ltd. menandatangani kerja sama penting dengan PT Daya Sentosa Rekayasa, menyediakan rangkaian produk seperti pipa air pertanian, foot valve, mini sprinkler, hingga konektor PVC untuk pertanian modern Indonesia.
Kemudian, pada hari kedua dan ketiga, Detchai Rubber Co. Ltd. turut aktif berpartisipasi dan mengadakan pembicaraan lanjutan yang menunjukkan potensi kolaborasi masa depan di sektor pertanian berbasis karet industri.
Kolaborasi ini mencakup penyediaan beragam produk unggulan seperti pipa air untuk pertanian, pipa pasokan air, foot valve, check valve, strainer, mini sprinkler, hingga peralatan kebun dan konektor pipa PVC. Transaksi ini menjadi simbol dari semakin eratnya hubungan dagang bilateral sekaligus wujud nyata bagaimana teknologi Thailand mampu menjawab kebutuhan pasar pertanian Indonesia yang terus berkembang.
Seluruh solusi yang ditampilkan mencerminkan filosofi Thailand yang tak hanya bertumpu pada tradisi agraria yang kuat, tetapi juga berpacu dengan kemajuan teknologi untuk menciptakan masa depan pertanian yang lebih cerdas dan berkelanjutan—baik untuk Thailand, Indonesia, maupun kawasan ASEAN secara keseluruhan.
Ajak Publik dan Profesional Bertemu Langsung
Thailand Pavilion terbuka untuk umum hingga 31 Juli 2025. Selain business matching, pengunjung dapat mengikuti demo produk, program interaktif, serta menerima merchandise edisi khusus. Kehadiran Thailand di INAGRITECH 2025 menjadi bukti bahwa pertanian bukan lagi sekadar sektor tradisional, melainkan kunci menuju masa depan pangan yang berkelanjutan.
| BTN Prospera Perluas Program Save & Smash ke Jatim, Ajak Gaya Hidup Sehat Nasabah dengan Main Padel |
|
|---|
| NPGF Genjot Kapasitas Produksi 33,3 Persen, Langkahi Produksi Setahun Penuh di Oktober 2025 |
|
|---|
| OMRON Luncurkan Tensimeter Terbaru dengan Teknologi Deteksi AFib, Tekan Risiko Stroke Sejak Dini |
|
|---|
| BTN Housingpreneur 2025 Resmi Dibuka, Cari Inovator Properti dan Startup Berhadiah Total Rp1,5 M |
|
|---|
| KrediOne Dorong Masyarakat Akses Keuangan Digital Aman dan Cepat di Era Modern |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/partisipasi-aktif-Thailand-di-ajang-INAGRITECH-2025.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.