Kalah Dari Persela, Deltras FC Usung Misi Bangkit Lawan Barito Putera, Matangkan Taktik Bertahan
Deltras FC bersiap bangkit saat bertandang ke markas Barito Putera, Minggu (16/11/2025) mendatang di Stadion Demang Lehman, Martapura.
Penulis: Khairul Amin | Editor: Ndaru Wijayanto
Ringkasan Berita:
- Deltras FC akan menghadapi Barito Putera pada 16 November 2025 di Stadion Demang Lehman, Martapura, setelah kalah 1-2 dari Persela Lamongan di laga terakhir.
- Kekalahan itu menjadi pelajaran penting karena sebelumnya Deltras selalu meraih poin dalam enam laga (empat menang, dua imbang).
- Pelatih Widodo Cahyono Putro menekankan fokus pada pertahanan, khususnya menghadapi situasi set piece, karena Barito produktif mencetak gol dari situasi tersebut.
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, M Taufik
TRIBUNJATIM.COM, SIDOARJO - Deltras FC bersiap bangkit saat bertandang ke markas Barito Putera, Minggu (16/11/2025) mendatang di Stadion Demang Lehman, Martapura.
Kekalahan 1-2 dari Persela Lamongan pada laga terakhir menjadi pelajaran penting bagi tim asuhan Widodo Cahyono Putro.
Kekalahan tersebut jadi yang pertama setelah enam laga sebelumnya Deltras FC selalu mendapatkan poin, yaitu dua hasil imbang, empat laga sisanya menang.
Deltras FC yang saat ini ada di peringkat lima grup B dengan poin 17 dituntut menang untuk tetap menghidupkan asa persaingan klasemen papan atas agar lolos ke babak berikutnya.
"Pemain tetap fokus untuk pertandingan berikutnya, tetap semangat untuk bisa meraih kemenangan," kata Widodo Cahyono Putro setelah latihan tim, Jumat (14/11/2025).
Satu yang menjadi fokus pihaknya saat ini adalah mematangkan taktik bertahan.
"Yang paling urgen dan sudah kami latih adalah defending, corner atau set peace. Karena Barito gol-golnya banyak dari set peace," terang Widodo.
Baca juga: Pelatih Deltras FC Emosi dengan Wasit Lawan Persela, Minta Pemain Keluar hingga Tak Nyanyi Anthem
Barito Putera tim yang tampil produktif tiga laga terakhir mampu mencetak enam gol.
Menjadi ujian berarti bagi Deltras FC yang dua laga terakhir, gawangnya kebobolan tiga gol.
Evaluasi lain, mematangkan setiap peluang yang didapat. Masalah ini kerap dialami Deltras FC di tiga pertandingan terakhir.
Termasuk saat kalah 1-2 dari Persela, dimana laga tersebut Deltras FC unggul segalanya.
Penguasaan bola mencapai 55 persen. Menciptakan 7 kreasi peluang, berbanding 5 yang dicatatkan Persela.
Deltras FC di laga tersebut melepaskan 13 tendangan, namun hanya satu yang mengarah ka gawang Persela dan berbuah satu gol.
Deltras FC
Barito Putera vs Deltras FC
Persela Lamongan
Widodo Cahyono Putro
Berita Sidoarjo Terkini
| Pakai Dana APBN, Bangunan Ponpes Al Khoziny Sidoarjo yang Ambruk akan Dibangun Ulang di Lokasi Baru |
|
|---|
| Cegah Banjir di Depan Lippo Plaza Sidoarjo, Pemkab Maksimalkan Rumah Pompa, Subandi: Pastikan Lancar |
|
|---|
| Pelatih Deltras FC Emosi dengan Wasit Lawan Persela, Minta Pemain Keluar hingga Tak Nyanyi Anthem |
|
|---|
| Golkar Ingatkan Master Plan Penanganan Banjir di Sidoarjo, Adam Rusydi: Janji Bupati Subandi |
|
|---|
| Dari Pasar Tradisional ke 33 Cabang Modern: Toko Makmur Hadirkan Pengalaman Belanja Terjangkau |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Pelatih-Deltras-FC-Widodo-Cahyono-Putro-setelah-latihan-tim-persiapan-menjamu-PSIS-Semarang-2025.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.