Berita Viral
Daftar Keluhan Pengunjung Warung Seafood usai Bayar Makan Rp 16 Juta, Termasuk PPN 10 Persen
Berikut daftar keluhan pengunjung warung seafood yang bayar makan sampai Rp 16 juta, termasuk ia juga protes soal PPN 10 persen.
Penulis: Ignatia | Editor: Ignatia Andra
Ia bahkan meminta nelayan yang memasok ikan untuk menjelaskan langsung harga pasarannya.
"Nelayan membenarkan harga itu sesuai harga ekspor. Tapi ada yang malah marah dan bilang ikan di laut kan gratis,” tutur Y.
Ia menegaskan total tagihan sebenarnya Rp15,8 juta termasuk pajak, dan rombongan akhirnya membayar Rp14,3 juta setelah meminta potongan harga.
“Jadi bukan karena salah hitung, tapi karena mereka minta diskon,” katanya sambil menunjukkan bukti transfer.
PPN 10 Persen tambah Rp 2 juta
Pauline, si pembeli menjelaskan total awalnya sebesar Rp14 juta, lalu ditambah pajak 10 persen, sehingga menjadi Rp16 juta.
Rombongan pun kaget.
Harga yang dipatok pedagang menurut mereka terlalu mahal dan merasa digetok harga.
Keluhan Pengunjung Domestik
Menurutnya, harga yang diberikan semestinya tidak disamakan antara wisatawan lokal dan mancanegara.
“Kami ini turis domestik, mestinya ada perlakuan berbeda,” tambahnya.
Ia juga menilai pihak pedagang seharusnya menginformasikan harga makanan sejak awal, sebelum menu disajikan.
Nota ditulis pakai tangan
Pauline Suharno sang pembeli juga mengungkapkan kekecewaan dan keluhan ketidakpercayaan atas nota yang dituliskan.
Pauline juga menyayangkan nota pembayaran yang hanya ditulis tangan, sehingga menimbulkan pertanyaan soal kejelasan pajak.
“Kami ini taat pajak, tapi mau tahu uang pajak itu benar-benar disetor atau tidak,” ujarnya.
Ditawar tetap tak masuk akal
Pauline kembali menyampaikan kekecewaannya.
Ia menuturkan, total tagihan yang diterima rombongan sebanyak 20–30 orang semula mencapai Rp16 juta termasuk PPN 10 persen.
warung seafood
Ketua Umum ASTINDO
PPN 10 persen
Kuliner Kampung Ujung
tempat makan seafood
seafood
Multiangle
meaningful
berita viral
TribunJatim.com
| Gemas Lihat Ibu-ibu Kompleks Nganggur, Luciana Ubah Sampah Jadi Uang, Tiap Tahun Dapat Sembako |
|
|---|
| Dokter Tifa Siap Lahir Batin Setelah Jadi Tersangka, Serahkan Semua Sepenuhnya ke Allah |
|
|---|
| Anggur Dalam MBG Mengandung Sianida, Dinas Pangan Bongkar Penyebabnya, Menu Sudah Ditarik |
|
|---|
| Anggur MBG Mengandung Sianida, Dinas Pangan Bongkar Penyebabnya, Menu Sudah Ditarik |
|
|---|
| Kapolri Ungkap Sosok Terduga Pelaku Ledakan SMA 72 Jakarta, Teman Beber Kepribadian: Suka Video Gore |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Daftar-keluhan-pengunjung-berakhir-viral.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.