Berita Viral
Sumber Kekayaan Suami Boiyen Bawa Emas 15 Gram dan Mahar Rp 110 Juta, Pantas Diterima Senang Hati
Apa sebenarnya pekerjaan suami Boiyen yang kini tengah disoroti karena berhasil merebut hati sang komedian? E
Penulis: Ignatia | Editor: Ignatia Andra
Nama Rully Anggi Akbar memang belum akrab di telinga publik. Berbeda dengan Boiyen yang kerap tampil di televisi, Rully lebih memilih menjaga privasi.
Akun Instagram pribadinya hanya berisi 16 unggahan, sebagian besar berupa foto lama dari periode 2020–2024.
Namun salah satu foto pentingnya memperlihatkan momen wisuda S3, di mana ia menuliskan bahwa dirinya merupakan lulusan Doktor Pariwisata UGM tahun 2022.
Dari latar pendidikan tersebut, muncul gambaran bahwa Rully bukan sosok sembarangan.
Ia memiliki fondasi akademis yang kuat dan selama bertahun-tahun aktif mengembangkan diri dalam dunia pendidikan serta industri pariwisata.
Berdasarkan profil LinkedIn-nya, pria berusia 34 tahun ini telah berkecimpung sebagai akademisi sejak 2013.
Ia tercatat sebagai dosen tetap di Politeknik Sahid Jakarta, sekaligus pernah menjadi dosen tamu di sejumlah kampus lain.
Fokus keilmuannya berada pada pariwisata dan hospitality, dua bidang yang sangat erat dengan kebutuhan industri modern.
Tak hanya berkutat di dunia akademik, Rully juga mencurahkan energinya pada dunia wirausaha. Ia menjalankan bisnis kuliner bernama Sateman Indonesia, sebuah rumah makan di Yogyakarta yang menyajikan aneka sate dengan berbagai bumbu dan konsep kekinian.
Usaha ini sudah berjalan cukup lama dan dikenal memiliki pelanggan loyal, terutama di kalangan pecinta kuliner Nusantara.
Dengan kombinasi sebagai akademisi, praktisi pariwisata, dan pengusaha kuliner, tak heran bila sumber penghasilan Rully terbilang beragam dan stabil.
Posisinya sebagai dosen tetap, ditambah bisnis kuliner yang berkembang, membuatnya memiliki fondasi finansial yang kuat.
Di luar pekerjaan, Rully dikenal memiliki hobi bertualang.
Dalam biodata profesionalnya, ia menuliskan bahwa sejak tahun 2016 ia sudah menjelajahi 36 provinsi di Indonesia.
Tak hanya itu, ia juga telah mengunjungi lebih dari 23 negara, mulai dari Nepal, India, Filipina, hingga Jerman dan Belanda.
| Nasib Guru Honorer 10 Bulan Tak Digaji, Inisiatif Kepsek Sumbangan Dana Rp 20 Ribu Malah Dilaporkan |
|
|---|
| Sosok Anggota Suku Anak Dalam yang Rela Pakai Tabungan Sampai Ludes Demi Bilqis, Bayar Rp 85 Juta |
|
|---|
| Viralkan Atap Kelas SD Ambruk, Guru Malah Diminta Mohon Maaf ke Masyarakat, Pasrah Konsekuensinya |
|
|---|
| Sosok Helwa Bachmid yang Ngaku Dinikahi secara Siri Bahar bin Smith, Curhat Menderita Jadi Istri |
|
|---|
| Sosok Tukang Batagor yang Bikin Wanita Batalkan Nikah H-1, Pengantin Pria Minta Ganti Rp 133 Juta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/kisah-asmara-Boiyen-dan-Rully-terjalin-selama-dua-tahun.jpg)