Pameran Eduverse di Galaxy Mall Surabaya Jadi Ruang Orang Tua Memilih Pendidikan Anak
70 tenant pendidikan ramaikan Pameran Eduverse by Yesnow di Galaxy Mall Surabaya. Eduverse diharapkan menjadi referensi edukasi bagi para orang tua.
Penulis: Nur Ika Anisa | Editor: Dwi Prastika
Ringkasan Berita:
- Tenant sekolah formal, lembaga kursus, pusat tumbuh kembang anak, hingga layanan kesehatan ramaikan Pameran Eduverse by Yesnow di Galaxy Mall Surabaya.
- Acara ini membantu orang tua di Surabaya sebelum menentukan sekolah atau aktivitas terbaik untuk buah hati.
- Sambil melihat-lihat sekolah, orang tua juga bisa berkonsultasi soal anggaran tanpa tekanan.
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Nurika Anisa
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - 70 tenant pendidikan ramaikan Pameran Eduverse by Yesnow di Galaxy Mall Surabaya, Jawa Timur.
Puluhan tenant ini tak hanya berasal dari sekolah formal, tetapi juga lembaga kursus, pusat tumbuh kembang anak, hingga layanan kesehatan.
Kegiatan ini digelar sebagai “one stop discovery” bagi orang tua sebelum menentukan sekolah atau aktivitas terbaik untuk buah hati.
“Kegiatan ini membawa tenant pendidikan dengan ragam yang berbeda dari pameran-pameran sebelumnya. Banyak sekolah, kursus, sampai lembaga kesehatan. Bahkan ada beberapa sekolah yang saya sendiri baru tahu,” ungkap General Manager Galaxy Mall Surabaya, Neil Storey, Sabtu (22/11/2025).
“Artinya, mereka sudah mempersiapkan pendidikan anak sejak awal. Harus datang ke sini supaya bisa pilih sekolah yang cocok,” tambah Neil Storey.
Ia menambahkan, banyak orang tua, terutama di Surabaya Timur, belum mengetahui bahwa pilihan sekolah dan lembaga pendidikan semakin beragam.
Kehadiran Eduverse diharapkan dapat menjadi acara tahunan dan menjadi referensi edukasi bagi para orang tua.
Sementara itu, Founder Eduverse, Merlyn Legho, mangatakan, pihaknya punya alasan khusus memilih akhir November sebagai waktu penyelenggaraan.
Ia memahami pola kebiasaan orang tua yang biasanya baru siap merencanakan dana pendidikan setelah menerima bonus akhir tahun.
“Sekolah sering buka gelombang pertama sebelum Desember, tapi dana orang tua biasanya siap di akhir tahun. Jadi lewat pameran ini, mereka bisa DP (down payment/pembayaran uang muka) dulu, pelunasan nanti setelah bonus,” jelasnya.
Baca juga: Krista Exhibitions Targetkan Transaksi Rp6 Triliun Lewat 4 Pameran Internasional 2025
Strategi ini membuat banyak orang tua merasa lebih ringan.
Sambil melihat-lihat sekolah, mereka juga bisa berkonsultasi soal anggaran tanpa tekanan.
Di antara deretan booth sekolah, ada pula layanan pemeriksaan mata, fisioterapi, konsultasi gigi anak, hingga psikologi klinis.
Banyak orang tua tampak antusias, terutama ketika diberi kesempatan mengecek kesiapan tumbuh kembang anak sebelum memilih sekolah.
Pameran Eduverse by Yesnow
Galaxy Mall Surabaya
Neil Storey
Merlyn Legho
TribunJatim.com
Berita Surabaya Terkini
Tribun Jatim
berita Jatim terkini
| Kisah Sutrisno Warga di Kawasan eks Dolly Temukan Harapan Baru Jadi Pelatih Batik |
|
|---|
| Pengendara Diminta Waspada, Gorong-gorong Bekas era Belanda di Jalan Ponorogo-Madiun Ambles |
|
|---|
| Pemuda di Magetan Tenggelam di Sungai saat Memancing, Diduga Terpeleset, Evakuasi Dramatis |
|
|---|
| Motif Suami di Jombang Habisi Nyawa Istri, Sakit Hati Sering Diejek dan Diusir saat Bertikai |
|
|---|
| Nasib Wanita Tabungan Umrah Rp 12 Juta Digelapkan Tetangga, Kini Dipukul Balok Kayu saat Salat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Pameran-pendidikan-Eduverse-di-Galaxy-Mall-Surabaya.jpg)