Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Rem Blong, Truk Trailer Seruduk Empat Mobil di Gerbang Keluar Tol Waru Ramp

Truk kontainer bermuatan kertas tabrak empat mobil di gerbang keluar Tol Waru Ramp (dari Sidoarjo menuju ke Jalan Ahmad Yani Surabaya), Jumat ( 01/03

Penulis: Kukuh Kurniawan | Editor: Yoni Iskandar
Tribunjatim/kukuh kurniawan
Truk Trailer Yang Mengalami Rem Blong Saat Diperiksa Oleh Petugas Kepolisian. 

Laporan wartawan TribunJatim.com, Kukuh Kurniawan.

TRIBUNJATIM, SIDOARJO - Truk kontainer bermuatan kertas tabrak empat mobil di gerbang keluar Tol Waru Ramp (dari Sidoarjo menuju ke Jalan Ahmad Yani Surabaya), Jumat ( 01/03/2019).

Anggota laka Unit PJR Tol Jatim 2, Aiptu. M. Soleh mengatakan  kejadian nya pukul 09.00.

"Saat itu truk dengan nopol B 9066 WJ yang dikemudikan oleh Sunarko (65) mengalami rem blong saat menuju ke gate keluar tol Waru Ramp bagian paling kiri.  Pengemudi truk sudah berusaha untuk membanting setir namun tidak sempat sehingga menabrak empat mobil yang ada di depannya," jelasnya kepada TribunJatim.com.

Empat mobil yang menjadi korban adalah Avanza dengan nopol N 1544 RV,  Calya T 1094 TX, Avanza L 1172 BC, dan Avanza L 1103 AW.

"Namun dalam peristiwa ini tidak ada satupun korban jiwa baik luka atau meninggal. Semua pengemudi dan penumpang dalam keadaan selamat," tambahnya.

BREAKING NEWS - Kecelakaan di Tol Madiun, Fortuner Seruduk Truk, Tiga Orang Tewas

5 Perbedaan Antara SBMPTN 2018 dan SBMPTN 2019, Hasil Tes UTBK Bukan Penentuan Akhir

Selama Sebulan, Ribuan Pengendara Ditilang di Wilayah Polres Pasuruan

Karena kecelakaan tersebut, menyebabkan kepadatan sepanjang satu kilometer di gerbang keluar tol Waru Ramp.

Pihaknya  sudah menurunkan beberapa petugas untuk melancarkan kemacetan tersebut. Dan proses evakuasi truk trailer tersebut masih berlangsung.

"Saat ini sedang proses penderekan truk trailer. Diperkirakan akan selesai sekitar satu jam. Sedangkan empat mobil sudah diamankan terlebih dahulu di kantor PJR Tol Jatim 2. Untuk penanganan selanjutnya akan diserahkan ke Polresta Sidoarjo karena masuk dalam wilayah Sidoarjo," tandasnya.

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved