Berawal dari Gemar Bongkar Pasang Ponsel, Antarkan Dua Siswa MAN di Malang Ini Jadi Ahli Bikin Robot
Berawal dari Gemar Bongkar Pasang Ponsel, Akhirnya Mengantarkan Dua Siswa MAN di Malang Ini Menjadi Ahli Bikin Robot.
Penulis: Erwin Wicaksono | Editor: Mujib Anwar
“Kalau sudah kuliah, saya ingin membuat teknologi tepat guna untuk para petani. Makanya saya ingin masuk ke Teknologi Pertanian,” ujar sosok gadis yang ingin melanjutkan kuliah jurusan Teknologi Pertanian.
"Saya pun juga semakin semangat kedepan untuk ciptakan karya lagi," sambung Fajri.
Biarpun masih muda dan berprestasi, tak membuat keduanya seperti kacang lupa kulitnya. Cita-cita mulia membahagiakan kedua orang tua harus tetap hidup untuk diwujudkan kelak.
Dari bakatnya itu, kini Fajri bisa meraup rupiah dari pesanan untuk memperbaiki Handphone dan juga PC dari teman-temannya. Youtube dan Internet menjadi guru baginya untuk semakin terlatih dan lihai.
"Pengen tetep nomor satu membahagiakan orang tua. Lumayan ya saat ini ada saja pesanan perbaiki Hp atau komputer PC. Setidaknya bisa mandiri dan tambah uang jajan," tandas Fajri seraya tersenyum bahagia. (Erwin Wicaksono)