VIRAL Video Maling Terjebak di Kampung Lockdown, 1 Kesalahan Kocak Berujung Sial, Lihat Endingnya
Video amatir itu menunjukkan aksi gagal maling yang terjebak di kampung yang telah di lockdown, pada akhirnya beginilah nasib si maling!
TRIBUNJATIM.COM - Ada sebuah video viral yang memperlihatkan aksi maling yang berujung sial pada akhirnya.
Kejadian menimpa maling yang aksinya digagalkan karena kesalahan yang dibuatnya sendiri.
Komplotan maling tersebut berusaha keluar dari TKP setelah terpergoki oleh warga sedang mencuri.
Siapa sangka maling tersebut justru memilih jalan yang salah dan berakhir terjebak oleh warga.
Kini, nasibnya diamuk massa pun tak terelakkan.
• VIRAL Jenazah Pasien Corona Dimandikan, Warga Tahlilan 7 Hari, Dikira Sakit Jantung, Berujung Fatal?
• VIRAL Aksi Pencurian Motor di Swalayan di Surabaya Terekam CCTV, Pelaku Embat Motor dalam 10 Detik
Berikut cerita selengkapnya diulas TribunJatim.com.
Semua berawal dari sebuah akun viral Instagram yang memamerkan postingan video.
Video tersebut berisi detik-detik saat penggerebekan massa terhadap oknum maling yang terjebak.
Video amatir tersebut dibagikan oleh akun @depok24jam dengan judul Maling Kabur ke Lokasi "Lokdon" alias lockdown akibat dari pandemi Covid-19.
Akun bercerita tentang tingkah dua orang muda-mudi yang ternyata maling berusaha kabur, tetapi tak menemukan jalan kabur.
Aksinya gagal berkat berbagai akses keluar dari kampung yang ditutup karena sedang suasana Lock Down.
Unggahan tersebut menceritakan ada sepasang maling ponsel yang masuk ke Jalan Pitara, RT 003 RW 019, Depok, Jawa Barat.
"Jadi ada maling hp terus mentok di jalan buntu, dia ninggalin motornya terus dia lari karna jalanannya gabisa di lewatin motor" tulis akun tersebut, seperti dikutip TribunJatim.com Instagram @depok24jam, (14/4/2020).
Setelah ditelusuri, seperti dikutip dari Sosok.ID, video amatir tersebut direkam oleh seorang perempuan bernama Anisa Eka.
"Maling hp kak katanya, habis ninggalin motor ngga ngikutin lagi aku kak," kata Anisa, saat dikonfirmasi Sosok.ID melalui pesan Instagram, Senin (13/4/2020).
Mulanya pelaku sudah dikejar oleh driver ojek online dari luar kampung Pitara.
"Saya cuma tahu, katanya mereka maling HP di daerah Mampang (Pancoran, Depok), terus mereka dikejar sama sopir Gojek/Grab, sampai masuk ke Pitara," ujar Anisa Eka, dikutip pula dari Kompas.com.
"Sampai akhirnya mereka masuk ke gang dan ojol (ojek online) ada yang tanya, 'Pak, lihat motor Yamaha Mio hijau masuk sini? Itu maling'," tambahnya.
Pada akhirnya warga mengetahui bahwa sosok yang barusan lewat adalah maling.
Warga pun mengejarnya tak terkecuali para driver ojol yang saat itu juga sedang berada di sekitar wilayah yang sama.
Tak beberapa lama pengejaran, akhirnya kedua maling tadi tertangkap basah oleh warga.
Sebab, keduanya terjebak betul-betul tak bisa keluar dari akses jalan kampung itu.
Alih-alih selamat dari kejaran masa, pelaku justru terjebak di kampung yang telah menerapkan karantina wilayah.
Pelaku bahkan meninggalkan motornya di ujung gang demi lolos dari amukan warga.
"Pintu akses keluar dari kampung gua itu udah di tutup semua. Jadi dia lari ke jalan buntu, nah jalan buntu itu cuma bisa dilewatin sama pejalan kaki, akhirnya dia lari tapi motornya ditinggal di kampungan gua wkwkw," tulis akun Instagram @depok24jam.
Melansir Kompas.com, orang-orang yang berjaga mulanya tak menyadari bahwa mereka adalah maling.
Anisa dalam video tersebut sempat berfikir bahwa motor yang ditinggalkan pelaku adalah motor hasil curian.
Kendati demikian, ketika ditanya lebih lanjut oleh Sosok.ID, Anisa kurang paham tentang barang yang dicuri pelaku.
Ia hanya tahu bahwa dua pelaku itu mencuri hp dan terjebak di kampung tempat ia tinggal.
"Maling ini ke arah rumah saya di hook yang memang jalan buntu, lewat samping sumah saya jalan buntu, lewat depan rumah saya buntu juga," cerita Anisa, dikutip dari Kompas.com.
• Aksi Maling Obok-obok Kios Pulsa di Surabaya Terekam CCTV, Pemilik Optimis Tersangka Terendus
Kesalahan Berujung Fatal, Nasib pun Miris
Kesalahan dua orang muda-muda maling itu menjadi perbincangan utama yang dibicarakan di dalam postingan @depok24jam.
Dua orang maling ini awalnya benar-benar lihai berpura-pura menjadi warga setempat.
Tetapi, pada akhirnya mereka ketahuan dan terjebak di dalam kampung.
Lantaran tak tahu arah, pelaku diduga kelimpungan mencari jalan keluar.
• Tragedi Pria di Inggris Ditegur karena Langgar Social Distancing, Gigit-Tinju Polisi hingga Berdarah
"Daerah rumah saya, depan gang, memang sudah dijaga dari kemarin terkait virus Corona. Jadi, yang masuk suruh cuci tangan dulu dan sebagainya. Pas si maling mau masuk ke gang, orang yang jaga belum ada yang tau mereka maling," kata Anisa.
Ia bahkan berseloroh tentang apakah si maling ikut cuci tangan atau tidak.
Maling yang terdiri dari dua orang itu berpencar saat dikejar ojol. Sehingga tidak semuanya tertangkap.
Anisa berspekulasi jika maling yang lolos telah pergi ke arah rawa, sementara maling yang tertangkap menuju ke rumah warga.
Adapun unggahan di akun Instagram itu telah menuai berbagai reaksi dari netizen.
Sebagian besar netizen mengomentari soal lockdown yang ternyata membawa manfaat dan berkah di balik pro dan kontra nya.
"Lokdon membawa kebaikan.. Mentok kan lu.." tulis @esti_dpamukti.
"Dapet hp ilang motor," kata @danikuswans.
"Tolong kalo mau maling mapping dlu coba" tulis akun @ahmadrusfany bergurau melihat aksi si maling yang terjebak jalan buntu.
• VIRAL Aksi Pencurian Motor di Swalayan di Surabaya Terekam CCTV, Pelaku Embat Motor dalam 10 Detik
Sementara beberapa netizen juga merasa iba melihat maling itu sempat dipukul warga.
"Satu sisi mungkin dirumah ga ada lagi yang bisa direbus jadi terpaksa ambil ambil barang orang begini, karna kalo udah urusan perut yang salah pun keliatan bener jadinya. Satu sisi lainnya ga menutup kemungkinan nih orang emang manfaatin situasi perkampungan yang akhir akhir ini sepi karna kondisi yang makin hari makin ga stabil," tulis @hendrawhy.
Sampai berita ini diturunkan ada kurang lebih 1000 komentar memenuhi postingan video @depok24jam.
Artikel di atas telah tayang sebelumnya di Sosok.ID dalam judul Asli Kocak! Susah Payah Ngacir dari Kejaran Ojol, Maling HP malah Kejebak di Kampung Lockdown, Netizen: Tolong kalau Mau Nyolong Mapping Dulu Coba
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/cuplikan-detik-detik-penggerebekan-maling-yang-terjebak-di-kampung-yang-telah-di-lockdown.jpg)