Idulfitri 2020
Mal di Surabaya Tampak Ramai di H +3 Lebaran 2020, Pengunjung Akui Ingin Menghibur Diri
Beberapa mal di Surabaya tampak ramai pengunjung pada H +3 Lebaran 2020 berdasarkan pantauan TribunJatim.com, Selasa (26/5/2020).
Penulis: Fikri Firmansyah | Editor: Hefty Suud
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Fikri Firmansyah
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Masih dalam momen Idul Fitri 1441 Hijriah, mal di Surabaya tampak ramai pengunjung.
Pada H +3 Lebaran 2020, mal Royal Plaza Surabaya tampak ramai dikunjungi warga, Selasa (26/5/2020).
Pantauan TribunJatim.com pengunjung terus berdatangan.
• Akhirnya China Akui Simpan Virus Corona di Lab, Rahasia Soal Kebocoran Terkuak, Ini Fakta Ilmiahnya
• Ancaman Baru untuk China yang Tak Disadari, Kekuatan Mengerikan 7 Kapal Selam Benteng Indo-Pasifik
Beberapa tenant juga mulai dibuka, seperti tenant fashion, makanan dan minuman serta aksesoris lainnya.
Kendati demikian, protokol pencegahan virus Corona ( Covid-19 ) ketat digelar manajemen Mal Royal.
Mulai dari pintu masuk mal, pengunjung dicek suhu badannya dan dipersilahkan mencuci tangan dan menggunakan hand sanitizer.
• Nelayan Blimbing Lamongan Dilanda Banjir Bandang, Kepala Dinas Perikanan: Tetap Disiplin Covid-19
• Tergiur Iming-iming Upah Besar, Mahasiswi Ini Nekat Jadi Kurir Narkoba, Kini Dituntut Hukuman Mati
Tak hanya itu, di sejumlah sudut mall telah disediakan hand sanitizer.
Salah satu pengunjung yang berkunjung ke Royal Plaza, Denira mengatakan, kunjungannya ke mal lantaranan ingin menghibur diri.
"Sudah dua bulan saya dan keluarga gak keluar rumah, bahkan belanjapun juga serba online, maka dari itu ke mal ini tujuannya untuk menghibur dan berbelanja kebutuhan pokok," kata Denira kepada TribunJatim.com, Selasa (26/5/2020) di Royal Plaza.
Meski berkunjung ke Royal, Denira mengungkapkan pihaknya tetap melakukan protokol kesehatan, yakni tetap menggunakan masker dan terus membawa hand sanitizer.
Selanjutnya ke Mal Tunjungan Plaza.
Pantauan Tribun Jatim, meskipun tak sepenuhnya normal, beberapa tenant mulai dibuka di mal yang terletak di Jalan Basuki Rahmat, Kota Surabaya ini.
Seperti tenant makanan, fashion, kecantikan dan lainnya.
Tenant makanan pun hanya diizinkan take away (bawa pulang).
Mal ini tampak ramai pengunjung sekitar pukul 13.00.
Di pintu masuk petugas mall mengecek suhu badan terlebih dahulu dan mempersilahkan pengunjung menggunakan hand sanitizer sebelum memasuki gedung mal.
Penulis: Fikri Firmansyah
Editor: Heftys Suud
Idul Fitri 1441 H
mal di Surabaya
Lebaran 2020
Royal Plaza Surabaya
TribunJatim.com
Corona
Covid-19
Fikri Firmansyah
Heftys Suud
Penjual Ketupat Tulungagung Raup Untung Berlimpah Jelang Hari Raya Kupatan saat Pandemi Covid-19 |
![]() |
---|
Hidangan Bek Madura United Andik Rendika Rama di Hari Lebaran, Opor sampai Lontong Balap |
![]() |
---|
Obati Batal Mudik Lebaran, Cobain Opor Ayam 'Resep OMA' & Ketupat Suroboyo Royal Singosari Cendana |
![]() |
---|
33 Ucapan Selamat Lebaran 2020/Idulfitri 1441 H untuk Dikirim ke Orangtua di Tengah Pandemi Corona |
![]() |
---|
Obati Rindu Bertemu Keluarga, 100 WBP Manfaatkan Video Call Gratis Rayakan Idul Fitri 2020 |
![]() |
---|