Virus Corona di Indonesia
Ketua Satgas Doni Monardo Positif Covid-19, Tak Rasakan Gejala Apapun, Kini Jalani Isolasi Mandiri
Doni Monardo pun kini menjalani isolasi mandiri sambil terus memantau perkembangan penanganan Covid-19 dan bencana alam di berbagai daerah.
Editor: Ficca Ayu Saraswaty
TRIBUNJATIM.COM - Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Doni Monardo, terpapar virus corona.
Doni Monardo mengumumkan bahwa dirinya positif Covid-19.
Ia melakukan tes swab PCR pada Jumat (22/1/2021) malam.
"Dari hasil tes PCR tadi malam, pagi ini mendapatkan hasil positif Covid-19 dengan CT Value 25," kata Doni Monardo dalam keterangan pers, Sabtu (23/1/2021).
Doni Monardo mengaku tidak merasakan gejala apapun.
Baca juga: Angka Positif Covid-19 di Bangkalan Tambah 190 Kasus Selama 9 Hari, 3 Kecamatan Kembali Zona Merah
Baca juga: Sempat Positif Covid-19, Kadinkes Kabupaten Malang Siap Ikut Donor Plasma Konvalesen

Ia pun kini menjalani isolasi mandiri sambil terus memantau perkembangan penanganan Covid-19 dan bencana alam di berbagai daerah.
"Saya sama sekali tidak merasakan gejala apa pun dan pagi ini tetap beraktivitas normal dengan olahraga ringan berjalan kaki 8 kilometer," ujarnya.
Menurut Doni Monardo, aktivitas dirinya selama sepekan terakhir memang padat.
Ia memimpin penanggulangan bencana gempa bumi Sulawesi Barat dan banjir Kalimantan Selatan.
Ia menegaskan, dirinya selama ini disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan dengan selalu memakai masker dan mencuci tangan.
Baca juga: Satgas Hentikan Pembelajaran Tatap Muka di Ganesha Operation Tulungagung Selama Pandemi Covid-19
Baca juga: RSUD Dr Harjono Ponorogo Tambah Kapasitas Tempat Tidur Pasien Covid-19 Lebih dari Dua Kali Lipat

Selain Doni Monardo, salah satu stafnya yang ikut mendampingi kunjungan kerja di Sulbar dan Kalsel juga dinyatakan positif Covid-19.
Ia pun mengimbau masyarakat agar tetap hati-hati dan disiplin menerapkan protokol kesehatan.
"Covid-19 ini begitu dekat di sekitar kita. Selama ini saya berusaha sekuat tenaga patuh dan disiplin menjalankan protokol kesehatan dan tetap bisa tertular," ucap Doni Monardo.
"Dengan kejadian ini, saya meminta masyarakat agar jangan kendur dalam memakai masker, menjaga jarak dan jauhi kerumunan, serta rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir," kata dia.
(Kompas.com/Tsarina Maharani)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ketua Satgas Doni Monardo Positif Covid-19"
Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19
Doni Monardo
terpapar virus corona
positif Covid-19
tes swab PCR
tidak merasakan gejala apapun
gempa bumi Sulawesi Barat
banjir Kalimantan Selatan
TribunJatim.com
berita terkini
Tribun Jatim
Tren Pemakaian Kalung pada Tali Masker Dinilai Berbahaya, Berikut Panduan Melepas Masker yang Benar |
![]() |
---|
Aturan Vaksin Covid-19 untuk Lansia, Harus Jalani Screening Sebelum Disuntik, Berikut Pertanyaannya |
![]() |
---|
Apa Itu PPKM Mikro? Kebijakan Ini Diterbitkan Mendagri Tito Karnavian, Simak Jadwal & Aturan Lengkap |
![]() |
---|
10 Tahun Lagi Indonesia Bebas dari Covid-19, Prediksi Bloomberg Ditampik Moeldoko: 1,5 Tahun Kelar |
![]() |
---|
Waspada Gejala Baru Covid-19 'Covid Tongue', dari Ringan hingga Berat, Bisa Memengaruhi Nafsu Makan |
![]() |
---|