Tiga Terduga Teroris di Bojonegoro Diamankan, Sebelumnya Densus Tangkap Satu Orang
Ketiganya yaitu YD (42) warga Desa Kuncen, Kecamatan Padangan, ED warga Desa Ngeper, Kecamatan Padangan dan HR Desa/Kecamatan Kasiman, diamankan
Reporter: M Sudarsono | Editor: Januar AS
TRIBUNJATIM.COM, BOJONEGORO - Densus 88 Antiteror menangkap tiga terduga teroris di Kabupaten Bojonegoro, Selasa (2/3/2021), pagi.
Ketiganya yaitu YD (42) warga Desa Kuncen, Kecamatan Padangan, ED warga Desa Ngeper, Kecamatan Padangan dan HR Desa/Kecamatan Kasiman, diamankan di lokasi berbeda.
Namun sebelum menangkap ketiga terduga teroris, Densus lebih dulu menangkap satu orang di Desa Nglumber, Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro, Senin (1/3/2021), malam.
"Benar semalam sempat ramai banyak polisi katanya ada teroris tertangkap," kata warga sekitar, Antok kepada wartawan, Selasa (2/3/2021).
Baca juga: Densus 88 Tangkap 2 Orang Terduga Teroris di Gurah Kediri Amankan Senjata Tajam dan Buku Panduan
Dia menjelaskan, saat itu polisi sedang menggeledah rumah terduga teroris berinisial AN (32).
Setiap hari pelaku dikenal sebagai pedagang konveksi di pasar desa sekitar.
"Ya ada penggeledahan yang buat warga takut," jelasnya.
Total ada 20 terduga teroris di Jatim diamankan Tim Densus 88 Anti teror.
Terbaru ada delapan orang yang ditangkap. Dua di Kota Surabaya, dua di Malang serta empat orang di Bojonegoro.
Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Gatot Repli Handoko menyebutkan pihaknya menerima informasi ini dari Densus 88.
"Semuanya masih dalam pengembangan oleh Tim Densus 88 Mabes Polri," ungkap Kombes Gatot, Selasa, (2/3/2021).
tiga terduga teroris
Densus 88 Antiteror
Bojonegoro
Padangan
Januar AS
M Sudarsono
Tribun Jatim
TribunJatim.com
TribunJatim
berita Bojonegoro terkini
Ramalan Zodiak Sabtu 17 April 2021: Virgo Sadar akan Prioritas, Pisces Jadi Lebih Stres dan Khawatir |
![]() |
---|
Warisan Mengejutkan Mama Lauren untuk Keluarga, Petuah 10 Tahun Silam ke Anak Sungguh Berharga |
![]() |
---|
Gara-gara Cewek, Pria Asal Malang Pukuli Pengusaha Muda di Surabaya, Kasusnya Sampai Meja Hijau |
![]() |
---|
Aurel 'Gempor' Diajak Berhubungan Intim Tiap Subuh, Ikuti Jejak Anang & Ashanty? Anak KD: Wah Bahaya |
![]() |
---|
Terjawab Sebab Pria Sampang Tewas Bersimbah Darah, Ternyata Saudara Kades, Saksi: Tabrak Lalu Bacok |
![]() |
---|