Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Berita Madiun

Pepohonan Tumbang Diterjang Hujan Deras Disertai Angin, Puluhan Rumah di Desa Geger Madiun Rusak

Hujan disertai angin kencang menerjang sejumlah desa di Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun, Minggu (16/1/2022). Salah satu daerah yang terdampak

Penulis: Sofyan Arif Candra Sakti | Editor: Januar
TribunJatim.com/ Sofyan Arif Candra
Puluhan Rumah Terdampak Hujan disertai Angin Kencang di Kecamatan Geger Kabupaten Madiun 

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Sofyan Arif Candra

TRIBUNJATIM.COM, MADIUN - Hujan disertai angin kencang menerjang sejumlah desa di Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun, Minggu (16/1/2022).

Salah satu daerah yang terdampak parah dengan adanya hujan angin tersebut adalah Desa Geger.

Di desa tersebut ratusan pohon tumbang bahkan ada yang menimpa bangunan milik warga.

Kepala Desa Geger, Syamsuddin mengatakan ada 50 rumah di desanya yang terdampak mulai dari rusak ringan hingga berat.

Baca juga: Warga Banjararum Malang yang Terpapar Omicron Kini Diisolasi di Safe House, 20 Orang Ditracing

Namun Syamsuddin bersyukur tidak ada warganya yang terluka.

"Pagi ini BPBD langsung evakuasi semuanya titik-titik yang kita tentukan. Semua masyarakat gorong royong membersihkan jalan-jalan," kata Syamsuddin.

Hal ini diperlukan, karena banyak ranting pohon yang menutup poros jalan.

"Walaupun masih gerimis, kita buka jalan semuanya," lanjutnya.

Selain membersihkan ranting pohon, perangkat desa, BPBD, GP ansor, dan banser kerja bakti untuk membantu rumah-rumah warga yang gentengnya jatuh.

"Kerugian belum bisa mentaksir karena evakuasi masih berjalan," pungkasnya.

Kumpulan berita Madiun terkini

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved