Berita Entertainment
Sosok Cleaning Service yang Kembalikan Dompet Hotman Paris, Jujur Meski Rp 70 Juta Depan Mata: Tidak
Inilah sosok Cleaning Service yang kembalikan dompet Hotman Paris saat terjatuh, ia jujur meskipun Rp 70 juta di depan mata.
Penulis: Ignatia | Editor: Arie Noer Rachmawati
TRIBUNJATIM.COM - Hotman Paris baru saja kehilangan dompetnya yang berisi puluhan juta rupiah.
Seorang cleaning service ternyata penemu dompet Hotman Paris.
Pengalaman kehilangan dompet itu dibagikan sang pengacara lewat media sosial Instagramnya.
Sang Pengacara Rp 30 Miliar mengatakan selama ini hidup di Jakarta, akhirnya berhasil kembali menemukan sosok jujur.
Sosok cleaning service tersebut tengah dicari-cari Hotman Paris.
Ia ingin memberikan hadiah dan kini sedang mencari nomor teleponnya lewat para pengikut Instagram.
Sosok cleaning service tersebut dibongkar oleh Hotman Paris pada akhirnya.
Cleaning service tersebut bernama Edi Sanjaya.
Hotman Paris merasa kehilangan dompetnya di Mal Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Tak berselang lama dari waktu kehilangannya, Hotman Paris ditemui seorang cleaning service bernama Edi Sanjaya.
Baca juga: Cerita Hotman Tahu Cewek yang di-DM Ternyata Teman Felicia, Sering Khawatir Pacar Putranya: Bahaya
Pantauan Tribun Jatim dari akun media sosial @hotmanparisofficial, tampak sang pengacara berfoto dengan sosok penemu dompet berisi banyak uang itu.
Edi Sanjaya tampak seperti sosok pria baik hati yang memiliki perawakan sederhana.
Sosok Edi Sanjaya juga sangat jujur bahkan menolak pemberian uang dari Hotman Paris sebagai tanda terima kasih.
Petugas yang bernama Edi Sanjaya itu berperilaku jujur usai mengembalikan dompet Hotman Paris yang terjatuh di sekitar pekarangan mal.

"Ternyata di Jakarta ini masih ada manusia jujur. Tadi saya turun dari mobil, dompet saya jatuh. Jujur di dalamnya ada hampir ada Rp 70 juta, Singapur dollar sama US dollar," kata Hotman Paris dalam video di akun Instagramnya @hotmanparisofficial, Rabu (22/3/2023).
"Saya kira dompet saya ketinggalan di rumah. Tadi saya sudah mau balik ke rumah tiba-tiba mas ini (Edi Sanjaya) antar dompet saya katanya jatuh," sambung Hotman Paris.
Kekaguman Hotman Paris pun bertambah setelah Edi Sanjaya menolak uang terima kasih yang hendak ia diberikan.
"Ini manusia-manusia jujur. Pertama saya kasih uang terima kasih dia gak mau terima," ungkapnya.
Baca juga: Rupanya Bukan Istri Teddy Minahasa, Siapa Sosok Wanita Tenteng Tas LV di Sidang? Hotman: Tidak Benar
Hotman Paris juga mengungkapkan di dalam dompetnya itu ada banyak uang yang bisa saja disalahgunakan orang lain.
Tetapi, Edi Sanjaya tidak melakukan hal tersebut, itulah alasan Hotman kagum kepadanya.
"padahal kalau dibuka dompet saya yang Sing dollar ada lima, belum lagi US (dollar)," jelas Hotman Paris.
Lebih lanjut, Hotman Paris menyampaikan terima kasih kepada Edi Sanjaya atas kejujuran dan ketulusannya.
Hotman Paris juga meminta Edi Sanjaya untuk terus meneruskan kejujurannya agar memiliki hati yang tenteram.
Baca juga: Hotman Paris Ngemper Makan Mie Ayam Meski Harta Disebut Capai Rp 4,5 T, Tajir Anti Gengsi: Seadanya
Selain itu, pada keterangan unggahannya Hotman Paris meminta kontak Edi Sanjaya jika ada netizen yang mengetahui.
Hotman Paris mencari-cari cara bagaimana dirinya bisa menemui kembali penemu dompetnya tersebut.
"@andrew8is minta no tel orang jujur ini! Karena Hotman lupa minta! Konglo @andrew8is partner Hotman di HWG dan Atlas kayaknya mau kasih hadiah! Siapa bisa cari no teleponnya?" tulis Hotman Paris.

Kesederhanaan kerap ditunjukkan Hotman Paris dalam keseharian aktivitasnya.
Meski kaya raya, ternyata Hotman Paris juga dikenal rendah hati dan tidak sombong.
Terbukti, Hotman Paris ternyata mau makan mie ayam sambil ngemper.
Bukan di restoran berkelas atau kelab malam, Hotman Paris menikmati mie ayam sambil ngemper di depan Pengadilan Negeri Jakarta Barat.

Gaya Hotman Paris langsung tuai komentar warganet.
Meski bukan dari kalangan artis, nama Hotman Paris kerap mencuri perhatian publik.
Bagaimana tidak?
Hotman Paris sering muncul di media sosial dengan beragam konten.
Awalnya, Hotman Paris ramai disorot karena kehadirannya sebagai pengacara kondang yang kerap disewa untuk menangani kasus-kasus hukum.
Artis sekelas Syahrini bahkan pernah menyewa jasa Hotman Paris saat berurusan dengan hukum.
Baca juga: Hotman Paris Tak Sudi Diajak Razman Arif Nasution Buat Berdamai Saja, Sindir Musuhnya: Enggak Ngaca?
Kini, Hotman Paris tak cuma dikenal sebagai pengacara saja.
Ia juga sudah mempunyai acara TV sendiri dengan didampingi host Melaney Ricardo.
Selain itu, Hotman Paris sering membantu kasus masyarakat yang membuat laporan terkait pembunuhan atau penganiayaan.
Sebagai publik figur yang ngetop, apapun tentang Hotman Paris tentu kerap diperhatikan netizen.
Termasuk gayanya saat menyantap mie ayam di emperan.
Baca juga: Kini Hotman Paris Tegaskan Pengacara Teddy Minahasa yang Dimarahi Hakim Bukan Timnya: Sering
Dalam unggahan Instagram pribadinya pada Senin (13/3/2023), Hotman Paris membagikan fotonya ketika menyantap mie di emperan.
Tidak seperti biasanya yang santap makanan di restoran berkelas, Hotman Paris santai duduk di emperan Pengadilan Negeri Jakarta Barat.
Ia menikmati hidangan mie ayam yang dijual oleh pedagang kaki lima dekat PN Jakarta Barat.

Tak sendirian, ia ditemani oleh sejumlah ahli hukum lainnya dalam momen tersebut.
Hotman rela makan mie ayam di emperan PN Jakbar sebelum melanjutkan sidang hingga malam.
"Saat makan malam di kaki lima PN Jakarta Barat sidang mulai dari jam 9 lanjut terus sampai malam," ujar Hotman Paris.
Hotman Paris juga memperkenalkan dua rekannya yang turut menyantap mie ayam pada sore hari.
Baca juga: Hotman Paris Ngamuk Anak Pejabat Pajak Sadis Aniaya David, Cari Keberadaan Mario: Mau Habis-habisan
"Istirahat sebentar jam 6:30 dan inilah waktu terbaik untuk isi perut oleh: - Prof. Dr. Elwi Danil (ahli hukum pidana dari univ Andalas, Padang), Dr. Hotman Paris (lulus cumlaude dari Unpad), Dr. Jamin Ginting, S.H., M.kn (ahli hukum pidana dari UPH)," tulis Hotman Paris.
Hotman Paris tak malu menyantap makanan seadanya di pedagang kaki lima sebelum melanjutkan pekerjaannya.
"Kami bekerja dan makan seadanya di kaki lima jam 6:30 sore dan sidang akan lanjut sampai malam," tukas Hotman Paris.
Baca juga: Venna Melinda Skakmat Kuasa Hukum Ferry Irawan Soal Ancaman Penjara 4 Tahun, Hotman Paris: Hore!
Akibat postingan tersebut, Hotman Paris langsung menuai komentar publik dan fansnya.
Banyak yang memuji sikap sang pengacara kontroversial ini.
Berita Hotman Paris lainnya
Informasi lengkap dan menarik lainnya di GoogleNews TribunJatim.com
Hotman Paris
dompet
cleaning service
Pengacara Rp 30 Miliar
Edi Sanjaya
Kelapa Gading
Jakarta Utara
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
berita Jatim terkini
berita artis terkini
berita seleb terkini
berita viral terkini
Ashanty Bantah Rampas Aset usai Dilaporkan Mantan Karyawan Sendiri, Ogah Balas Jahat: Udahlah |
![]() |
---|
Sosok Kenny Austin Calon Suami Amanda Manopo, Lulusan Teknik Mesin, Pemenang Ajang L-Men |
![]() |
---|
Dituntut 11 Tahun Penjara dan Denda Rp2 Miliar, Nikita Mirzani Goyang Yakin Bebas: Gak Ada Masalah |
![]() |
---|
Sindiran Sunan Kalijaga Soal Sengketa Tanah Taqy Malik, Singgung Karma, Salmafina: God Bless! |
![]() |
---|
Nikita Mirzani Santai Joget Jari Telunjuk usai Dituntut 11 Tahun Penjara, Bilang Suka-suka Jaksa |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.