Pemilu 2024
Terbongkar, Ini Jadwal Pertemuan AHY dan Puan Maharani, Akankah Capres Ganjar Pranowo Ikut Terlibat?
Rencana pertemuan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani akan digelar di bulan Bung Karno.
"Mungkin dalam waktu dekat ya, bisa dalam akhir Minggu ini atau awal pekan dekan. Tunggu saja," kata Andi kepada wartawan, Kamis (15/6/2023).
Andi memastikan jika pertemuan AHY dengan Ketua DPP PDIP itu akan digelar pada Juni 2023 ini.
"Iya dalam Juni ini," ujarnya.
Sementara itu, bagi PDI-P bulan Juni memuat banyak tanggal penting Soekarno seperti tanggal lahir dan tanggal wafat.
Selain itu bulan Juni juga disebut hari lahirnya Pancasila yang diprakarsai oleh Soekarno.
Lantas, akankah Ganjar Pranowo ikut terlibat dalam pertemuan AHY dan Puan Maharani?
Bakal Capres PDIP Ganjar Pranowo menyatakan siap untuk ikut dilibatkan dalam pertemuan Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
"Kalau memang saya nanti harus datang, ya saya datang," ucap Ganjar di Semarang, Kamis (15/6).
Kalaupun Ganjar Pranowo dianggap tak perlu datang dalam pertemuan Puan Maharani-AHY, Gubernur Jateng itu tak mempersoalkan karena telah melakukan komunikasi dengan elite Partai Demokrat meski secara informal.
"Tapi saya juga komunikasi dengan kawan-kawan kok secara informal, kalau secara formal karena antar partai ya kita berikan nanti kalau saya datang ya akan datang," tambah Ganjar Pranowo.
Rencana pertemuan Puan Maharani dengan AHY muncul setelah Puan menyebut nama AHY masuk radar sebagai bacawapres untuk mendampingi Ganjar.
Namun manuver politik Puan Maharani itu sempat dianggap sejumlah pihak sebagai upaya menggembosi koalisi partai pendukung Anies Baswedan.
Di sisi lain, Ketua DPP PDIP Bidang Kaderisasi Djarot Saeful Hidayat mengatakan pertemuan pihaknya dengan Partai Demokrat bukan untuk membahas peluang duet Ganjar Pranowo AHY.
"Pak AHY kan sudah ada dalam koalisi perubahan, ya sudah kita persilakan ( untuk bergabung dengan PDIP ). Kita tidak mengarah ke situ (duet Ganjar-AHY)," ujar Djarot di Kompleks Parlemen, Senayan, Selasa (13/6).
Namun, kata Djarot, pihaknya tetap mempersilakan Partai Demokrat bergabung untuk mengusung Ganjar Pranowo meskipun sudah berada di Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP).
jadwal pertemuan AHY dan Puan Maharani
AHY
Agus Harimurti Yudhoyono
Puan Maharani
PDIP
Demokrat
Pemilu 2024
rencana AHY bertemu Puan
TribunJatim.com
berita Jatim terkini
Tribun Jatim
jatim.tribunnews.com
PDI Perjuangan
Hasto Kristiyanto
Alasan Nisya Ahmad Dilantik Jadi Anggota DPRD Jabar Padahal Kalah Suara Pemilu 2024, Ini Kata KPU |
![]() |
---|
Hadiri Pembekalan Caleg Terpilih dari PDIP se-Jawa Timur, Hasto Kristiyanto Bawa Pesan Megawati |
![]() |
---|
Hasil Lengkap Pileg 2024 Pasca Putusan MK, PDIP Raih Suara Terbanyak, Disusul Golkar dan Gerindra |
![]() |
---|
Penyebab Lima Caleg DPRD Bojonegoro Terpilih Hasil Pemilu 2024 Terancam Gagal Dilantik |
![]() |
---|
Dipecat Partai Usai Terbukti Geser Suara, Mimpi Dodik Jadi Anggota DPRD Kota Madiun Kandas |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.