Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Berita Nganjuk

Pasang CCTV dan Beri Layanan Wifi Gratis Jadi Strategi Pengembangan KEN Digital Nganjuk

Pasang CCTV dan berikan layanan wifi gratis menjadi strategi pengembangan Kawasan Ekonomi Nganjuk atau KEN digital.

Penulis: Achmad Amru Muiz | Editor: Dwi Prastika
Tribun Jatim Network/Achmad Amru Muiz
Taman Nyawiji Nganjuk yang menjadi bagian dari KEN digital yang sedang dikembangkan Pemkab Nganjuk untuk memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat dan wisatawan, Selasa (22/8/2023). 

Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Achmad Amru Muiz

TRIBUNJATIM.COM, NGANJUK - Pemkab Nganjuk akan maksimalkan KEN (Kawasan Ekonomi Nganjuk) secara digital.

Hal itu dilakukan dengan menjadikan Jalan A Yani Nganjuk hingga Alun-alun Nganjuk sebagai kawasan ekonomi dengan pelayanan berbasis digital.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Nganjuk, Slamet Basuki menjelaskan, di sepanjang Jalan A Yani Nganjuk nantinya akan dipasang layanan wifi secara gratis.

Dengan demikian, masyarakat bisa menikmatinya untuk berbagai kepentingan bertransaksi atau berjualan dan sebagainya.

"Untuk menambah keamanan masyarakat, kami juga akan pasang beberapa titik CCTV di Taman Nyawiji dan ruas Jalan A Yani hingga Alun-alun Nganjuk,“ kata Slamet Basuki saat Focus Group Discussion (FGD) Peningkatan Pelayanan Publik Melalui Nganjuk Smart City dan Kawasan Ekonomi Nganjuk Digital (KEN Digital), Selasa (22/8/2023).

CCTV tersebut, dikatakan Slamet Basuki, akan dapat diakses oleh masyarakat melalui website sebagai kontrol sosial, menambah keamanan dan kenyamanan pengunjung KEN di sepanjang kawasan pendestrian, dan sebagainya.

"Dengan demikian, masyarakat akan dapat memantau langsung kondisi lalu lalang orang di Jalan A Yani, Taman Nyawiji, Tugu Jaya Stamba, dan beberapa titik lain yang sudah terpasang CCTV, sehingga secara mudah dapat diakses secara online di smartphone," ujar Slamet Basuki.

Sementara Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi mengatakan, pihaknya menyambut baik adanya KEN digital.

Baca juga: PPDI Sampaikan Tiga Permintaan ke DPRD Nganjuk, Termasuk Soal Penambahan Usia Pensiun

Dia mengatakan, pusat kawasan ekonomi dengan pelayanan digital tersebut akan semakin menambah kemajuan Kabupaten Nganjuk di bidang ekonomi dan pariwisata.

Pembangunan kawasan pendestrian sepanjang Jalan A Yani sebelumnya sudah banyak mengundang masyarakat lokal Nganjuk maupun luar Kabupaten Nganjuk.

Marhaen Djumadi berharap KEN digital akan menjadi ikonik baru andalan Kabupaten Nganjuk, sehingga bisa meningkatkan kunjungan.

"Apalagi bila dilengkapi dengan wifi gratis, dan CCTV online, maka bisa lebih memanjakan dan mengundang masyarakat untuk berkunjung," kata Marhaen Djumadi.

Baca juga: Melalui Program Solasting, Penurunan Kasus Stunting di Nganjuk Semakin Dimaksimalkan

Dengan adanya KEN digital, ditambahkan Marhaen Djumadi, juga menjadi salah satu program prioritasnya untuk memberikan kemudahan pelayanan publik bagi maysarakat melalui transformasi digital.

“Ini adalah salah satu janji politik kami selama lima tahun. Membangun Nganjuk ben podo liyane (biar sama dengan yang lain), syukur-syukur iso luweh soko liyane (bisa lebih dari yang lain),” tandas Marhaen Djumadi.

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved