Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Koperasi Merah Putih di Jatim

Nganjuk Tercepat Bentuk Koperasi Merah Putih di Jawa Timur, Komitmen Responsif Bupati Kang Marhaen

Kabupaten Nganjuk jadi daerah tercepat dalam membentuk Koperasi Merah Putih dengan 284 koperasi, 58 sudah beroperasi

Penulis: Danendra Kusuma | Editor: Samsul Arifin
TribunJatim.com/Danendra Kusuma
KUNJUNGAN KMMP SUKOMORO - Momen Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso saat mengunjungi Koperasi Kelurahan Merah Putih (KKMP) Sukomoro, Kabupaten Nganjuk, Jumat (3/10/2025). Kala itu, Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi dan Wakil Bupati Nganjuk, Trihandy Cahyo Saputro turut mendampingi lawatan Budi Santoso di KKMP Sukomoro.  

Ringkasan Berita:
  • Nganjuk jadi daerah tercepat di Jatim dalam pembentukan Koperasi Merah Putih, mendapat penghargaan dan dana Rp 3 miliar.
  • Sebanyak 284 koperasi terbentuk, 58 sudah beroperasi mendukung UMKM dan distribusi sembako murah.
  • Pemkab Nganjuk siapkan pembangunan gerai koperasi sesuai Inpres 17/2025, didukung PT Agrinas dan TNI.

Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Danendra Kusuma

TRIBUNJATIM.COM, NGANJUK - Pemerintah Kabupaten Nganjuk menunjukkan keseriusannya dalam menyukseskan program pemerintah pusat, salah satunya Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih. 

Buktinya, Kabupaten Nganjuk menjadi daerah tercepat di Jawa Timur dalam pembentukan Koperasi Merah Putih. 

Bahkan, atas capaian itu, Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa memberikan apresiasi serta penghargaan kepada Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi

Bukan hanya itu, Gubernur turut memberikan bantuan senilai Rp 3 miliar untuk operasional Koperasi Merah Putih di Kabupaten Nganjuk ke depan. 

Kang Marhaen -sapaan Bupati- mengatakan ia berkomitmen menjalankan program yang digagas pemerintah pusat secara tegak lurus dan responsif. 

Baca juga: KDMP Rengel Tuban Sukses Bangun Ekonomi Desa Lewat Pertanian dan Sinergi dengan BUMDes

Menurutnya, Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih cepat terbentuk di Nganjuk karena semangat gas pol alias anti lelet yang ia terapkan di era kepemimpinannya. 

Tercatat, Kabupaten Nganjuk tuntas menyelesaikan Sistem Administrasi Badan Hukum (SABH) Koperasi Merah Putih pada 27 Mei 2025.

"Kabupaten Nganjuk ranking pertama menuntaskan penerbitan akta notaris dan status badan hukum Koperasi Merah Putih," katanya, Minggu (9/11/2025). 

284 Koperasi Terbentuk, 58 Sudah Beroperasi

Ia menyebut, totalnya terdapat 284 Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih di Kota Angin. 

Rinciannya, Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) berjumlah 264 dan Koperasi Kelurahan Merah Putih (KKMP) 20.

Dari jumlah itu, puluhan koperasi telah beroperasi. 

Mulai usaha sembako dengan harga murah, menjadi agen bank, dan mengakomodir produk UMKM. 

Yang telah beroperasi antara lain, Kelurahan Sukomoro, Desa Jekek, Desa Kepuh, Kelurahan Kauman, Desa Ngadiboyo, Desa Balongasem, dan Desa Tritik. 

"Sudah banyak yang sudah beroperasi sekira 58 koperasi," sebutnya. 

Gerai Koperasi Siap Dibangun, Dapat Dukungan Pemerintah Pusat

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved