Daftar Instansi Sepi Peminat CPNS 2023 dan PPPK Guru, Nakes hingga Teknis, Ada yang Masih 0 Pelamar
BKN merinci sejumlah instansi dengan pelamar CPNS, PPPK Guru, PPPK Tenaga Kesehatan (Nakes), serta PPPK Teknis terbanyak dan tersepi.
TRIBUNJATIM.COM - BKN merinci sejumlah instansi dengan pelamar CPNS, PPPK Guru, PPPK Tenaga Kesehatan (Nakes), serta PPPK Teknis terbanyak dan tersepi.
Berdasarkan statistika BKN, ratusan ribu peserta telah melakukan pendaftaran seleksi CPNS per 26 September 2023 pukul 06.00 WIB, dikutip dari Kompas.com.
Sejak dibuka pada 20 September 2023, pendaftar CPNS telah mencapai angka 340.696 orang dengan jumlah data yang dikirimkan atau submit sebanyak 28.564.
Dari total empat belas instansi pusat yang membuka seleksi CPNS tahun ini, masih ada beberapa formasi yang minim pelamar.
Bahkan, tercatat, beberapa kementerian dan lembaga masih menerima pendaftar kurang dari 20 orang.
Baca juga: Rekrutmen CPNS 2023, Tips Pilih Formasi CPNS dan PPPK Agar Mudah Lolos, Pastikan Penuhi Persyaratan
Berikut perincian instansi CPNS 2023 paling sepi peminat:
- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud): 0
- Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (Kementerian ESDM): 1
- Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri): 6
- Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN): 15
- Kementerian Perindustrian (Kemenperin): 20
- Kementerian Kesehatan (Kemenkes): 43
- Kementerian Agama (Kemenag): 147
- Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK): 268
- Badan Intelijen Negara (BIN): 782
BKN
CPNS
PPPK
instansi CPNS 2023 paling sepi peminat
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
berita Jatim terkini
| Awal Helwa Bachmid Kenalan Sama Habib Bahar hingga Ditelantarkan, Curhat Merasa Jadi Istri Cadangan |
|
|---|
| Sampah Sungai di Sidoarjo Tembus 50 ton perhari, Didominasi Limbah Plastik Hingga Eceng Gondok |
|
|---|
| Suasana Baru Madura United Usai Kedatangan Carlos Parreira, Laskar Sapeh Kerrab Lebih Percaya Diri |
|
|---|
| Hanya Terpasang 1 ETLE, Satlantas Polres Tulungagung Usulkan Penambahan Tilang Elektronik |
|
|---|
| Forkopimda Bondowoso Turun Langsung Redam Aksi Penggerudukan di Polsek Sempol |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Ilsutrasi-tes-PPPK-Kemenpora-2023.jpg)